Mohon tunggu...
Arman Batara
Arman Batara Mohon Tunggu... Editor - Penggiat Literasi Media

Tak ada manusia yang mampu menghindari dari kematian. Lantas, apa yang akan kamu sombongkan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Liebie Rilis Single Ketiga "Ada Dua Cinta", Temanya Diangkat dari Kisah Nyata

1 Desember 2020   01:58 Diperbarui: 1 Desember 2020   02:11 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Liebie didampingi oleh Gilang A.K saat jumpa pers di Retoran Nyai Rasa, di Jl. Cipete Raya, Jakarta, Senin (30 September 2020). 

Kamu yang senang musik, jangan bingung, jangan beranggapan kalau dimasa pandemi Covid-19 ini para artis libur berkreasi menciptakan lagu untuk menghibur para penggemar/pans nya. contoh, Liebie yang hari ini baru saja merilis single terbarunya yang berjudul 'Ada Dua Cinta' yang dilaksanakan di Restauran Nyai Rasa di daerah Jakarta Selatan, Senin 30 November 2020.

Saat Konferensi Pers Liebie kebetulan penulis hadir, sebelum lebih dalam membahas lagu yang baru dirilis Liebie penulis akan menyebutkan beberapa lagu yang pernah dirilis Liebie seperti, 'Marah-mara melulu' yang dirilis pada tanggal 07 Agustus 2020, kalau penulis lihat di chanel you Tube resminya #liebieofficial lagu ini sudah dintonton sampai empat puluh ribu tujuh ratus dua puluh lima (40.725) kali ditonton sampai hari ini bahkan, sampai banyak yang meng-covernya. menandakan kalau single perdana Liebie sangat disukai dan digemari orang. 

Kemudian, lagu keduanya yang berjudul 'Janji Babang' yang berduet dengan Andika Mahesa (kangen Band) pada hari Sabtu 12 September 2020 , lagu kedua ini lebih keren lagi, sampai hari ini chanel You Tube resmi milik Liebie #liebieofficial sudah ditonton sampai sembilan puluh ribu enam ratus tiga puluh enam (90.636) kali ditonton keren banget kan. Usut punya usut kalau lagu 'Janji Babang' ini sangat populer di pemutaran-pemutaran radio di daerah Jawa Barat, nah, dari sinilah nama Liebie semakin dikenal baik di industri musik maupun hati para penggemarnya.


kembali ke awal, pembahasan tentang rilis single ke tiga 'Ada Dua Cinta' saat penulis menyimak perkataan Liebie, ia menyebutkan kalau lagu Ada Dua Cinta ini adalah ciptaan dirinya sendiri menurutnya, lagu dan melodinya ia ciptakan sendiri kemudian biar kelihatan lebih bagus dipoles oleh Mas Gilang A.K. "Dia juga bertindak selaku arranger-nya," jelas liebie dihadapan para wartawan dan blogger yang hadir pada saat Konferensi Pers.

Lebih lanjut, liebie mengungkapkan kalau tema Ada Dua Cinta berdasarkan dari kejadian nyata yang ia alami, sebuah kisah nyata seorang wanita yang mencintai seorang pria yang sudah memiliki kekasih kemudian si pria ini menerima Liebi sebagai kekasihnya tetapi, uniknya si pria ini mengasihi dua wanita tersebut kalau bahasa si penulis mendua. tetapi dengan sedih hati dan rela hati Liebie memilih mundur.

Liebie berfoto bersama dengan Gilang A.k. Foto: Arman Batara.
Liebie berfoto bersama dengan Gilang A.k. Foto: Arman Batara.

"Tema lagu ini sebenernya kisah nyata dari apa yang aku alami sendiri, yaitu seorang cewek yang suka sama cowok, tetapi si cowok sudah punya cewek, kemudian sang cowok tak mau melepas kedua-duanya, kemudian endingnya Liebie memilih mundur," tyerang Liebie.

lebih heran lagi, Liebie menyebutkan kalau lagu yang ia ciptakan pada single ke-3 tersebut adalah untuk di persembahan kepada cowok yang pernah ada dalam hatinya. "Oh iya, lagu ini juga menjadi kado buat ulang tahunnya cowok itu lho," tambah pedangdut asal Bandar Lampung ini.


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun