Mohon tunggu...
Apipudin 28
Apipudin 28 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Seorang penulis amatir

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Apa Itu Pemimpin?

24 Februari 2021   11:21 Diperbarui: 24 Februari 2021   11:44 130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pemimpin, suatu kata yang mudah diucapkan akan tetapi sulit untuk dilakukan. Pernahkah anda mendengar kata pemimpin dan pimpinan???. Kedua kata tersebut terkesan sama akan tetapi mempunyai definisi yang berbeda.

Pemimpin adalah orang yang memimpin suatu organisasi ataupun perusahaan, misalnya adi ditunjuk sebagai pemimpin organisasi/perusahaan maju jaya.Sedangkan Pimpinan adalah hasil memimpin suatu organisasi ataupun perusahaan.

Manusia diciptakan oleh Allah SWT untuk menjadi seorang khalifah (pemimpin) di bumi (Q.S Al-Baqoroh:30), tidak hanya dalam arti memimpin negara yang cakupannya luas, akan tetapi juga memimpin diri sendiri.

Seorang pemimpin mempunyai sifat dan karakter, dan sebaik-baiknya pemimpin adalah Nabi kita sayyidina Muhammad SAW. Bagaimana tidak??, Nabi mempunya sifat siddiq yang berarti jujur, amanah yang berarti dapat dipercaya, tabligh yang berarti menyampaikan dan fathonah yang berarti cerdas.

Dewasa ini, amatlah susah mencari pemimpin yang mengimplementasikan sifat-sifat kenabian dan menjadikannya uswah hasanah. Bukan karena tidak bisa, kemungkinan hal tersebut dikarenakan akalnya terkalahkan oleh ambisinya, Sehingga terjadilah Korupsi, Kolusi Dan Nepotisme (KKN).

Pemimpin yang baik adalah ia yang selalu menggunakan ilmunya dalam mengambil setiap keputusan. Berarti, pemimpin yang baik adalah ia yang berilmu dan mampu menggunakan ilmunya serta mengimplementasikannya. Artinya, semua itu tentang bagaimana ia bisa mengoptimalkan potensi akal yang diberikan Allah SWT.

Plato pernah berkata, setiap orang mampu berfikir filosofis jika ia mampu menggunakan akalnya. Lalu bisakah kita bedakan akal seorang pembantu dengan akal seorang pejabat?? Hal itu bisa saja terjadi, karena jika seorang pembantu bisa menggunakan akalnya maka ia bisa berfikir filosofis, artinya bisa berfikir lebih baik dari seorang pejabat.

Berbicara tentang pemimpin berarti berbicara tentang tanggung jawab, baik itu di dunia maupun diakhirat, baik itu pemimpin Negara maupun pemimpin diri sendiri. Apapun yang ia lakukan akan dipertanggung jawabkan. pemimpin juga manusia, maka jadilah "Manusia Sadar" yang selalu rindu akan kebenaran, kebaikan dan keindahan.

Apa itu pemimpin menurut perspektif kalian?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun