Mohon tunggu...
Annisa Nuraini
Annisa Nuraini Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Suka membaca

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Nilai-nilai Pancasila di Era Globalisasi dan Perkembangan Zaman

14 Mei 2024   19:43 Diperbarui: 14 Mei 2024   20:00 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Istilah pancasila secara etimologis identik dengan kata grundnorm (norma dasar), staatsidee (cita negara), philosophische grondslag (dasar filsafat negara),dan rechtsidee (cita hukum). Dasar negara mempunyai sifat yang universal,maksudnya universal disini memiliki arti setiap negara pasti memiliki dasar negara. 

Negara Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan kebudayaan, ras, suku, agama, dan adat istiadat yang dipersatukan dengan dasar negara Indonesia yaitu Pancasila. Pancasila merupakan lima prinsip atau asas dasar dalam berbangsa dan bernegara. Pancasila jika diamati dari segi historis merupakan cerminan ciri khas bangsa Indonesia yang dimana sejak dulu sudah mampu mempersatukan bangsa yang terdiri dari berbagai perbedaan.  

Secara yuridis Pancasila mampu menuntun pandangan hukum yang baik untuk masyarakat,sehingga menjadikannya ciri tersendiri bagi hukum negara Indonesia. Hal itu mengakibatkan Pancasila bisa juga dikatakan sebagai sumber dari segala sumber hukum,karena semua hukum di Indonesia tidak boleh bertentangan dengan Pancasila,dan ketika bertentangan maka hukum tersebut tidak dapat disahkan. Secara sosiologis pancasila dapat dipraktekan dalam kehidupan nyata (materiil, formal, dan fungsional) masyarakat Indonesia. Artinya setiap unsur kehidupan dan ketatanegaraan di Indonesia harus berlandaskan pada nilai yang ada dalam Pancasila.


Globalisasi dan Perkembangan Zaman

Merupakan suatu fenomena sosial yang ada di Indonesia yang sudah muncul sejak zaman reformasi hingga sampai saat ini. Fenomena ini membawa dampak baik maupun dampak buruk terhadap Indonesia yang diiringi dengan kemajuan teknologi, informasi, dan komunikasi yang dapat mengubah cara interaksi pada masyarakat. 

Besarnya arus globalisasi dan Perkembangan zaman memperkecil ruang interaksi individu satu dengan individu lain dan suatu kelompok dengan kelompok lainnya. Teknologi dan informasi yang semakin canggih berdampak pada bagaimana masyarakat mendapatkan sebuah informasi dan bisa dikatakan masyarakat semakin cepat mendapatkan informasi dan perubahan sosial. 


Ketika masyarakat dengan mudah mendapat informasi dan pengetahuan maka dengan gampang pula mendapatkan pengaruh informasi yang buruk atau tidak sesuai dengan pengetahuan yang seharusnya didapatkan.  Adapula sifat hedonisme yaitu salah satu kebudayaan masyarakat konsumtif dari budaya barat atau budaya yang ada di kalangan negara maju yang merupakan salah satu fenomena perubahan sosial di Indonesia. 

Budaya hedonisme sangat meresahkan dan mengancam Indonesia di kalangan masyarakat terutama para generasi milenial,akibatnya budaya Indonesia semakin hari perlahan semakin memudar. Kebudayaan Indonesia yang masuk ke arah budaya timur yang sopan dan santun pun akan mulai hilang dengan masuknya budaya barat ini. Perubahan sosial ini disebabkan karena hilangnya sikap nasionalisme dan patriotisme pada seseorang. 

Dalam perubahan sosial ini maka peranan Pancasila sangat diperlukan,supaya jati diri bangsa Indonesia terutama para remaja dan anak muda atau biasa disebut generasi muda milenial yang akan melanjutkan Indonesia nanti tetap akan menjadi pribadi bangsa Indonesia yang baik tanpa campur tangan dengan negara lain.


Pancasila pada Globalisasi dan Perkembangan Zaman

Pancasila sangat berperan dalam menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme pada semua masyarakat Indonesia khususnya pada generasi muda. Karena orang yang sangat cinta pada bangsa dan negaranya,akan menolak semua budaya yang tidak sesuai dengan nilai Pancasila. Di era globalisasi ini,Pancasila memiliki fungsi penting sebagai pembatas agar masyarakat Indonesia dapat menyaring semua budaya yang masuk ke Indonesia. Peranan Pancasila dalam menghadapi globalisasi dan perkembangan zaman dapat diaktualisasikan berdasarkan kelima sila.
- Sila Pertama
Apabila suatu masyarakat akan tuhan yang maha esa dan selalu taat dalam beribadah,mereka tidak akan terkena pengaruh dari globalisasi seperti contohnya isis yang memengaruhi agama Islam di seluruh dunia dengan pengaruh radikal yang kuat. Dan mereka tidak akan membiarkan hal apapun ikut mencampuri agama mereka.
- Sila Kedua
Masyarakat mengakui persamaan derajat,hak-hak,dan kewajiban masyarakat lain. Saling menghormati dan menghargai masyarakat budaya mereka di negara Indonesia maupun di negara lain.
- Sila Ketiga
Lebih mengutamakan kepentingan bangsa daripada kepentingan pribadi. Dalam fenomena globalisasi ini dimana banyak budaya barat yang masuk ke Indonesia,masyarakat cinta terhadap buda sendiri dan bersatu melawan pengaruh globalisasi.
- Sila Keempat
Sikap demokrasi dalam pengambilan suatu keputusan akan selalu ada dalam musyawarah dan sangat penting untuk bangsa dan negara. Sila ini akan menyaring budaya barat berdasarkan hasil keputusan masyarakat.
- Sila kelima
Menjaga keadilan maupun keseimbangan hak dan kewajiban untuk memajukan kehidupan sosial suatu bangsa. Jadi jika budaya barat masuk ke Indonesia tidak menjadi keadilan bagi masyarakat,dapat dikatakan hal itu tidak dapat masuk ke Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun