Mohon tunggu...
anggauin
anggauin Mohon Tunggu... Dosen - Angga Teguh Prastyo adalah dosen pada UIN Maulana Malik Ibrahim Malang konsentrasi studi pada penelitian skripsi mahasiswa serta pengembangan Manajemen Pendidikan Islam. Akun Youtube: anggauin

Angga Teguh Prastyo adalah dosen UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Sehari-hari mengajar pada program studi Manajemen Pendidikan Islam. Peminatan tulisan pada bidang Manajemen Pendidikan Islam serta isu-isu terkait dengan pendidikan agama Islam. Sehari-hari membuat konten mengenai penelitian dan skripsi mahasiswa.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tim Help Desk UIN Maulana Malik Ibrahim Malang All Out Sukseskan PPG Dalam Jabatan Batch 3 Tahun 2022

30 September 2022   22:30 Diperbarui: 30 September 2022   22:48 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim Help Desk memiliki peran strategis dalam meningkatkan profesionalitas pengelolaan Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam Jabatan. Salah satu kunci kesuksesan Prodi PPG UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menempati peringkat tiga besar dalam angka kelulusan mahasiswa PPG karena didukung dengan kemampuan professional Tim Help Desk. 

Hal itu terungkap dari kegiatan Validasi Bekas Portofolio Rekovisi Pengalaman Lampau (RPL) dan Lapor Diri Mahasiswa pendidikan profesi guru (PPG) dalam jabatan Batch 3 tahun 2022. Kegiatan diselenggarakan pada tanggal 30 September hingga 1 Oktober 2022 di Hotel El Kartika Wijaya Kota Batu.

Salah satu pembicara sekaligus Wakil Dekan I FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Dr. M. Walid, MA mengakui performa Tim Help Desk cukup dominan berpengaruh dalam meningkatkan kualitas proses pembelajaran PPG hingga kelulusan uji pengetahuan (UP) dan uji kinerja (Ukin) yang mencapai angka di atas 90 %. "Terus terang, saya hanya bisa mengucapkan pertama terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas kinerja dari tim Help Desk selama ini di Tahun 2022 ini yang sudah menyelesaikan Batch 1 kemudian sudah hampir juga menyelesaikan Batch 2. Nah belum habis, ditambah dengan Batch 3," ungkapnya,

Ia menambahkan keberhasilan pengelolaan PPG UIN Maulana Malik Ibrahim Malang semuanya tidak lepas dari kinerja yang luar biasa para pengelola dan Tim Help Desk PPG dalam jabatan yang berjumlah 32 orang. Ia optimis Tim Help Desk berkomitmen meningkatkan solidaritas dan kinerjanya untuk meningkatkan pengelolaan PPG yang semakin berkualitas.

Penulis: Angga Teguh (Dosen MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun