Mohon tunggu...
Andhi Firmansyah
Andhi Firmansyah Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa UM

Pendidikan Ekonomi

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

"Colorful Ramadhan", Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadhan oleh Mahasiswa KKN UM Sukoanyar

1 Juni 2019   12:32 Diperbarui: 1 Juni 2019   13:50 45
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Ramadhan merupakan bulan suci yang penuh berkah dan kebahagiaan, hal ini bertepatan dengan salah satu program kerja Mahasiswa KKN UM desa Sukoanyar kecamatan Pakis kabupaten Malang yaitu colorful ramadhan dengan tema warnai hari, sucikan hati di bulan suci menuju hari yang fitri. 

Acara ini dilaksanakan di panti asuhan Asy-Syarif desa Sukoanyar pada tanggal 29 Mei 2019. Tujuan dari diadakannya acara ini adalah untuk berbagi keceriaan bersama adik-adik panti asuhan melalui lomba-lomba seperti Adzan, Qiro'ah, Hafalan Surat Pendek dan Cerdas Cermat Islam.

"Saya merasa sangat senang dengan diadakannya acara ini untuk anak-anak panti asuhan asy-syarif karena biasanya yang datang kesini hanya memberikan donasi tidak mengadakan acara semeriah ini dengan berbagai lomba-lomba yang membuat anak-anak sangat antusias" ujar ibu Suriyanti selaku ibu Pembina panti asuhan Asy-Syarif

Kegiatan yang berlangsung dari pagi hinga sore ini mendapatkan antusias yang tinggi dari anak-anak panti sebagai peserta lomba, semua perlombaan dikemas dengan penuh kecerian. Mahasiswa KKN UM sebagai juri dalam lomba adzan, hafalan surat pendek dan cerdas cermat islam sedangkan untuk lomba qiroah yang menjadi juri adalah dari karang taruna. 

Disela-sela acara ibu Suriyanti selaku pembina panti asuhan mempersembahkan sebuah penampilan yang menyentuh audience dengan lagu yang berjudul keramat dari Rhoma Irama. Lagu yang bertemakan tentang ibu itu berhasil membuat semua audiane menitihkan air mata. 

Ibu Suriyanti berpesan melalui lagu tersebut bahwa kita sebagai anak hendaknya menghormati orangtua khususnya ibu dan tidak lupa untuk mendoakannya. Selain penampilan dari ibu Pembina panti, anak-anak panti asuhan juga mempersembahkan sebuah penampilan banjari. Penampilan singkat tersebut mengundang audience untuk ikut bersholawat.

Pembagian hadiah kepada pemenang lomba
Pembagian hadiah kepada pemenang lomba

Tiba pada penghujung acara selain pengumuman hasil lomba, acara ditutup dengan pembagian bingkisan untuk anak-anak Panti Asuhan Asy-Syarif kemudian dilanjutkan doa oleh pengasuh panti asuhan Asy-Syarif. Dan sesi foto bersama.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun