Lihat ke Halaman Asli

Wahyu Aji

ya begitulah

Kelambu dan Filosofi Keintiman

Diperbarui: 27 Desember 2018   19:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Malam malam kusendiri tanpa cintamu lagi, ooh oooh. Sepenggal lirik tadi mengingatkan kita akan cinta indahnya malam. Malam yang penuh akan bintang, suara jangkrik bersahutan dan rembulan yang kian terang benderang. Namun lebih dari itu semua, malam merupakan waktu yang sangat tepat bagi siapa saja, baik itu aku, kamu, dia, orang ketiga dan sebagainya untuk melepaskan penat. Benar sobat, mari berisitirahat.

Waktu malam memang ditunjukkan bagi manusia untuk istirahat. Setelah seharian penuh kerja, pergi pagi pulang sore, akhirnya kerinduan akan hangatnya sentuhan bantal dan guling rampung terobati. Ditambah dengan penantian panjang oleh istri atau suami yang sedang menunggu di atas ranjang. 

Eeet, tunggu dulu jangan terlalu memaksa adegannya wahai pembaca. Selain pasangan, anak juga pastinya sedang menunggu untuk diberikan kecupan sebelum tidur, yang biasanya didahului oleh kecupan emoticon gadget. 

Tetapi tenang sobat jomblo, anda juga menjadi tokoh dalam pembahasan saya kali ini. Tepatnya ketika kita sudah merasa nyaman dengan kasur, tiba tiba entah darimana asalnya terjadi penyerangan mendadak dari satu pleton nyamuk. Ketenangan yang mulai menghampiri perlahan sirna seiring dengan dengung kedatangan nyamuk tersebut.

Gangguan gangguan seperti nyamuk memang kerap kali terjadi. Tetapi nenek moyang kita sudah memiliki penangkalnya sedari dulu. Teknologi yang sampai kini mungkin sebagian masih digunakan oleh beberapa oknum manusia. Tentu saja bukan kaleng semprot pengusir nyamuk, melainkan sebuah tatanan rajutan dari jutaan helai benang yang membentuk tubuh simetris yang memiliki gerbang didalamnya atau sering sekali kita sebut kelambu. Inggrisnya disebut mosquito net. 

Tentunya bukan gelanggang para nyamuk bermain voli melainkan untuk menangkal intervensi nyamuk kedalam nyamannya kasur dan jelang tidur. Selain itu pula, fungsinya juga dapat menjadi penambah suasana ketenangan, apalagi jika sudah tertutup oleh kelambu maka sinar sinar yang terpancar akan terjaring dan menimbulkan suatu efek khusus yang dinamakan : "remang remang effect" . Inilah suasana yang acapkali membuat kita merasa tenang, apalagi bila ada yang menemani, terasa masalah dunia itu sirna dan berubah menjadi cinta.

Ternyata wahai sobat, kelambu tak hanya benda mati. Meskipun ia tak menjawab ketika kita bertanya "kenapa dia ngeread chat aku sih" tetapi bukan berarti dia tak memiliki banyak arti. 

Semua memiliki makna didunia ini. Apalagi benda full faedah seperti kelambu. Jangan melihat dari segi fungsionalitas kebendaanya saja, tetapi mari kita melihat lebih dalam ke sisi inklusifnya. Bukankah kelambu seolah seperti sebuah ruangan? Ruangan dimana kita memasuki dunia kita. Dunia yang membawa kita kedalam fantasi kita. Baik engkau wahai penyendiri atau mereka yang memiliki orang terkasih.

Ketika dulu sesaat sebelum tidur pastinya kita selalu memakai kelambu. Seperti yang dijelaskan diatas yaitu mengusir nyamuk. Nah disinilah kita dapat mengambil pelajarannya sobat. Kelambu bagai tembok penghalang. Kelambu berposisi sebagai pelindung untuk kita yang memulai masuk kedalam ketenangan. Apalagi jika itu bersama orang yang terkasih. 

Tidakkah kalian melihatnya? inilah filosofinya. Ibarat kata kelambu adalah orang orang yang rela mengorbankan dirinya untuk melindungi orang orang yang ia kasihi. 

Menangkal dari segala marabahaya hanya untuk membuat yang didalamnya merasa nyaman. Siapakah itu? siapa yang rela mengorbakan dirinya hanya untuk melihat engkau bahagia? carilah sendiri nak. Yakinlah kebahagiaanmu sekarang karena ada usaha orang orang yang rela demi dirimu melindungimu dari segala ancaman penderitaan itu..

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline