Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa UNM Launching Aplikasi Webinar Booking and Broadcasting (Weboo) sebagai Inovasi Pembelajaran Disruptive

Diperbarui: 19 September 2021   21:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Weboo

Dok pribadi

Mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM) luncurkan karya inovatif berupa Aplikasi Webinar Booking and Broadcasting (Weboo) pada, (01/08). Karya tersebut diciptakan oleh 6 mahasiswa Teknik Informatika (FT) dan DKV/Design Komunikasi Fisual Fakultas Sastra (FS) yakni, Nadifah (FT), Axel (FS), Firzan (FT), Nandha (FT), dan Michell (FS) yang dibimbing oleh Kartika Candra Kirana, S.Pd,. M.Kom. Tujuan Mereka menciptakan Weboo yakni untuk meningkatkan produktivitas para generasi muda yang saat ini banyak bergelut dengan internet dan teknologi, serta mengeksplor kemampuan diri melalui webinar.

Trend penggunaan webinar untuk knowledge sharing, sarana meningkat produktivitas, dan juga sosialisi pada masa pandemi Covid-19 menjadi latar belakang keenam mahasiswa tersebut menciptakan Weboo. Selain itu, menurut penelitian terdahulu, memaparkan bahwa akan ada peralihan masa belajar di era digital. Sehingga, mereka menyimpulkan bahwa webinar menjadi salah satu alternatif belajar dan memperdalam suatu bidang yang diminati serta mendapatkan ilmu dan skill tidak ditempat belajar yang formal. Dengan webinar yang tidak terbatas antara ruang ilmu, dan waktu, para pemuda merasa mendapatkan skill dan knowladege-nya sesuai keinginan dan kebutuhan, sehingga terbentuk Equal education right.

Kelebihan menggunakan Aplikasi Weboo terdapat pada fitur yang dikembangkan, seperti Time Registration yakni pengguna hanya perlu memasukkan data satu kali untuk mendaftar webinar, sehingga tidak perlu masuk lagi untuk mengikuti webinar berikutnya, fitur "Cari" berdasarkan kategori untuk menemukan webinar yang diminati, fitur "Reminder" untuk mengingatkan peserta agar mendaftar atau mengikuti webinar yang akan berlangsung, fitur "Sertifikat dan Materi" untuk mengarsipkan materi dan sertifikat yang diberikan oleh penyelenggara, fitur "Jadwal"  untuk menjadwalkan kehadiran webinar. Dan fitur "Absensi dan Feedback" untuk konfirmasi kehadiran peserta webinar serta memberikan review terkait webinar yang diikuti.

Nadhifah memiliki harapan untuk Aplikasi Weboo kedepannya, yakni "Harapan saya Aplikasi Weboo dapat dipakai lebih masal dan memberikan dampak positif yang bisa membantu generasi milenial dan Z saat ini. Agar terus belajar dan meningkatkan skill serta knowledge dan produktivitas melalui webinar," jelasnya




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline