Lihat ke Halaman Asli

Masfik Seven

Pegiat Literasi

Diplomasi Islam Masa Khilafah Bani Abbasiyah

Diperbarui: 2 November 2019   02:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada zaman Khilafah Bani Abbasiyah, ummat Islam menemui berbagai tantangan baru dalam memajukan dan mempertahankan peradabannya. Maka, artikel ini akan membahas diplomasi selama masa Khilafah Abbasiyah dengan membaginya dalam beberapa bidang. Selamat membaca!

BIDANG SOSIAL

Wilayah Daulah Islamiyyah yang semakin luas, menyebabkan keberagaman etnis dan kabilah semakin bertambah. Ketika masa Daulah Bani Abbasiyah sendiri ada banyak etnis, seperti Arab, Persia, Syria, Kopti, Barbar, Vandal Gothik, Turki dan lain sebagainya. Kemajemukan ini menjadi tantangan tersendiri bagi daulah untuk mempersatukannya. Maka, salah satu usaha yang ditempuh adalah melakukan perkawinan khalifah atau putra mahkota dengan elemen-elemen non-Arab (Susmihara & Rahmat, 2013).

Hal ini merupakan salah satu bentuk diplomasi yang dipakai oleh Bani Abbasiyah untuk mempertahankan kesatuan daulahnya. Meskipun hal ini menjadikan dominasi bangsa Arab menghilang, namun hal ini terbukti efektif. Pemerintahan Bani Abbasiyah kemudian diwarnai berbagai macam etnis Ummat Islam yang berbeda-beda (Susmihara & Rahmat, 2013).

Sikap Toleransi dan Keterbukaan

Hal menarik yang mengandung unsur diplomasi adalah dimana pada masa kekhalifahan Harun Al-Rasyid dan Al-Mutawakkil, terjadi perpindahan agama besar-besaran dari Kristen ke Islam. Sejumlah lima ribu ummat Kristen Bani Tanukh memeluk Islam secara sukarela. Diantara beberapa faktor yang mendorong mereka masuk Islam adalah karena siapapun yang masuk Islam terbebas dari pajak jizyah. Selain itu, menjadi Muslim juga memberikan mereka kebebasan yang lebih banyak dalam berbagai hal seperti keamanan, politik maupun kesehariannya (Susmihara & Rahmat, 2013).

Unsur diplomasi ini terletak ketika Islam tidak memberikan paksaan kepada penganut agama lain untuk serta-merta berpindah agama. Namun, disisi lain Islam memberikan keadilan yang sesuai dengan kebutuhan, hak dan kewajiban warga negaranya.

Disisi lain, masih ada pula ummat non-muslim minoritas yang mendiami wilayah daulah Islam. Sikap toleransi dan keterbukaan diterapkan oleh khalifah-khalifah Bani Abbasiyah kepada mereka. Bahkan, beberapa Kristen maupun Yahudi mendapatkan jabatan yang strategis dalam pemerintahan, seperti Kepala Kantor Militer, Wazir, Pegawai Bank, Ahli Finansial dan sebagainya. Mereka mendapatkan jaminan untuk melaksanakan budaya dan ajaran agamanya.

Sikap keterbukaan dan pengakuan ini juga melahirkan perkembangan keilmuan yang pesat pada masa Daulah Abbasiyah. Ummat Kristen diberi kesempatan untuk mengadakan debat keagamaan di depan khalifah. Thimothi (seorang patriarch aliran Nestarian) menerbitkan karya tentang 'pahala' menurut ajaran Islam dan Kristen. Al-Kindi menerbitkan karangan yang sama pada tahun 819. Ali Al-Tabari menulis buku Al-Din wa Al-Daulah bersama Khalifah Al-Mutawakkil, menjelaskan tentang Agama Kristen berdasarkan dalil-dalil Bibel. Penerjemahan kitab Bibel dan Perjanjian Lama ke Bahasa Arab juga telah dilakukan pada permulaan pemerintahan Khalifah Harun Al-Rasyid (Susmihara & Rahmat, 2013).

BIDANG EKONOMI

Pada masa Abbasiyah, perekonomian mengalami kemajuan yang pesat. Sistem perdagangan internasional mulai terbentuk mulai dari dunia Barat (Romawi dan Eropa) hingga dunia Timur (China, India, dan Nusantara). Dunia Islam yang berada diantara dua belahan dunia ini menjadi pedagang-pedagang yang menghubungkan berbagai macam komoditas, seperti sutera, kertas, mutiara, batu zamrud, batu akik, marmer berbagai bahan makanan, rempah dan sebagainya (Syaefudin, 2013). Perdagangan inilah yang menjadi salah satu jalan penyebaran Islam ke berbagai penjuru dunia. Kapal-kapal dagang yang dinahkodai oleh saudagar muslim turut ditunggangi oleh ulama-ulama yang kemudian memperkenalkan Islam di tempat-tempat persinggahan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline