Lihat ke Halaman Asli

Bumikan Al-Quran untuk Generasi Robbani Jiwa Qur'ani

Diperbarui: 26 Juni 2018   18:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi kandungan Al-Quran merupakan salah satu tujuan utama dari pengadaan program KKN Universitas Negeri Malang (UM) Musabaqoh Tilawah Al-Quran tingkat SD/MI di Desa Talangagung, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang (25/5/2018).

Kegiatan ini diikuti oleh [tp1] dua puluh lima peserta dengan rentan usia 9-12 tahun dari 5 RW di Desa Talangagung. Kedua puluh lima peserta ini merupakan perwakilan dari TPQ Bahrul Muttaqin dan TPQ Darul Mujawwidin.

Kegiatan didalamnya berisi pelatihan baca tilawah Al-Quran yang dilakukan secara berkala, dengan tujuan untuk membiasakan dan memaksimalkan potensi peserta. Runtutan kegiatan ini nantinya berujung pada acara puncak, yaitu perlombaan Musabaqoh Tilawatil Quran yang akan dilaksanakan pada tanggal 10 Juni 2018.

"Saya berharap lewat program ini nantinya bisa membawa dampak baik bagi para peserta didik, baik dalam bidang keilmuwan maupun dalam segi moral. Saya juga berharap agar kegiatan ini nantinya bisa terus berlanjut, membantu kami mencetak bakat-bakat generasi islam yang berkualitas," ucap Achmad Wijaya, Kepala Darul Mujawwidin.

Tujuan lain yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah meningkatkan Ukhuwah Islamiyah para generasi muda, dan ikut melestarikan seni dan budaya Qur'ani di lingkungan Desa Talangagung, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline