Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Liga Konferensi Eropa: Tottenham Hotspur Kalah dari Pacos de Ferreira

Diperbarui: 20 Agustus 2021   04:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Antunes Eustaquio dari Pacos de Ferreira, kanan, mencoba menjegal Cristian Romero dari Tottenham (Foto Skysports) 

Kompetisi kasta ketiga Eropa bernama Europa Conference League (Liga Konferensi Eropa) mulai digulirkan pada musim kompetisi tahun 2021-2022. 

BACA JUGA : Pemain Real Madrid sebagai Amunisi Baru "The Gunners" Arsenal

Selama ini pada musim-musim sebelumnya, kita hanya mengenal dua level sepakbola elite Eropa, yakni Liga Champions dan Liga Europa.  

Kini ada yang bernama Liga Konferensi Eropa, yaitu kompetisi yang memiliki kasta berada dua tingkat di bawah Liga Champions dan Liga Eropa. 

Mereka yang mengakhiri kampanye musim 2020/21 satu tingkat di bawah spot terakhir Liga Europa berhak tampil di Liga Konferensi Eropa. 

Tim-tim yang berasal dari lima liga top Eropa yang finis di posisi keenam atau ketujuh mengamankan satu tempat di ajang ini, di antaranya adalah Tottenham Hotspur, AS Roma, Villarreal, Union Berlin dan Rennes. 

Tim yang keluar sebagai kampiun akan lolos otomatis ke ajang Liga Europa musim depannya, selama mereka gagal menyegel satu tempat di Liga Champions via liga domestik.

Dari catatan UEFA.com (18/8/21), secara keseluruhan, ada sekitar 184 tim akan terlibat selama musim ini termasuk setidaknya satu dari masing-masing dari 55 asosiasi dan 46 klub yang pindah dari Liga Champions atau Liga Eropa. 

Liga ini boleh dikatakan nantinya sangat ramai diikuti oleh klub-klub yang belum pernah ikut berpartisipasi dalam kompetisi Eropa.

Sebelum babak penyisihan grup akan ada tiga babak kualifikasi dan babak play-off yang terbagi menjadi jalur utama, dan jalur juara bagi mereka yang pindah dari jalur juara Liga Champions UEFA dan Liga Eropa UEFA. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline