Lihat ke Halaman Asli

Handy Pranowo

TERVERIFIKASI

Love for All Hatred for None

Perjalanan ke Sekolah

Diperbarui: 2 Maret 2023   13:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Sudah jam 3 pagi nak bangunlah siap-siap kita ke sekolah. Maklum sekolahmu jauh dari rumah.

Ibu takut kamu telat. Jangan sampai bapak dan ibu guru menunggumu dengan mata merah saga.

Pelajaran sekolahmu sungguh berharga.

Lihatlah ke luar jendela pemandangan gelap pagi buta menyegarkan mata.  

Kelelawar-kelelawar saling berkejaran. Bunyi tokek renyah bersahutan. Musang di atas loteng mengincar buruan.

Dan tengoklah nak bulan lesu di punggung malam.

Ayo nak bangun, cepat sedikit, nanti kau kesiangan. Negeri ini menunggu baktimu sayang.

Jangan sampai ibu panggilkan pak Hansip yang tengah jaga malam untuk membangunkan tidurmu. 

Jangan sampai bunyi tiang listrik di jam tiga subuh ibu bawa ke dalam kamarmu.

Jangan mau kalah dengan para tukang sayur yang berani melawan kantuk hendak menuju ke pasar.

Jangan mau kalah sama siapa pun kamu harus bangun jam tiga sebab jam lima pagi 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline