Lihat ke Halaman Asli

Tokio Marine Menggandeng WIZ.AI untuk Otomasi Layanan Pelanggan Menggunakan Teknologi Conversational Voice AI

Diperbarui: 25 November 2021   11:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Freepik

Tokio Marine Bermitra dengan WIZ.AI untuk Mengotomatisasi Layanan Pelanggan melalui "Conversational Talkbot AI"

JAKARTA, Indonesia, 18 November 2021/PRNewswire/ --- Dalam inisiatif transformasi digital di tingkat regional, PT Asuransi Tokio Marine Indonesia ("TMI") bermitra dengan WIZ.AI, pelopor teknologi Voice AI di Asia Tenggara, guna meluncurkan conversational voice Talkbot AI.

Sebagai salah satu perusahaan asuransi umum terbesar di Indonesia, TMI sangat berkomitmen memprioritaskan kepuasan pelanggan dengan misi "Menjadi Perusahaan yang Baik" ("To Be a Good Company"). Fitur Talkbot memadukan efisiensi solusi swalayan dan keakraban interaksi manusia. Berkat perpaduan ini, Talkbot telah meningkatkan Nilai Kepuasan Pelanggan TMI secara menyeluruh.

Sancoyo Setiabudi, Presiden Direktur TMI, berpendapat: "Era digital menghadirkan tantangan besar dalam strategi komunikasi konvensional. Untuk itu, kami perlu mencari cara yang inovatif, efisien, dan interaktif saat berkomunikasi dengan para pelanggan dan mitra bisnis kami. Saya yakin fitur Talkbot ini akan mendukung kami untuk menghadirkan layanan yang semakin komprehensif bagi para pelanggan kami, dan secara proaktif juga menjangkau para pelanggan yang berpotensial."

Talkbot sulit dibedakan dengan staf contact center dan 95% penelepon tidak dapat membedakannya. Teknologi ini memadukan teknik AI, seperti jeda berbicara, intent recognition, dan nada suara yang bervariasi. Dengan teknik-teknik tersebut, Talkbot berinteraksi dengan pelanggan seperti layaknya manusia. Talkbot juga didukung teknologi Natural Language Processing dan Natural Language Understanding dari WIZ.AI. Kedua teknologi ini membuat Talkbot mampu memahami dan berbicara dalam bahasa negara-negara ASEAN yang berbeda-beda.

Talkbot dari WIZ.AI tetap berkolaborasi dengan staf TMI dan jika dinilai memerlukan interaksi dengan manusia, maka panggilan dari pelanggan akan dialihkan kepada staf TMI yang bertugas. Fitur ini menyediakan pusat layanan pelanggan yang bekerja lebih gesit sehingga kualitas layanan TMI menjadi lebih baik dan efisien.

"Menurut saya, layanan pelanggan harus mudah diakses, mampu berkomunikasi dengan baik, dan yang paling penting adalah sangat dipersonalisasi dengan memberikan informasi/solusi yang dibutuhkan para pelanggan. Melalui kerjasama dengan TMI, kami telah membuat terobosan baru dalam menciptakan kolaborasi "manusia-AI" untuk memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik," kata Jennifer Zhang, CEO dan Pendiri WIZ.AI.

Tentang Tokio Marine Group

Tokio Marine berdiri pada 1879 sebagai perusahaan asuransi pertama di Jepang yang telah berkembang selama beberapa dekade. Kini, Tokio Marine menawarkan rangkaian lengkap produk dan solusi asuransi Umum dan Jiwa di 46 negara dan wilayah di seluruh dunia.

Tentang WIZ.AI

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline