Lihat ke Halaman Asli

el lazuardi

TERVERIFIKASI

Menulis buku SULUH DAMAR

Gol Ivan Toney ke Gawang Manchester City dan Perdebatan Kegagalannya Menembus Skuad Piala Dunia 2022

Diperbarui: 14 November 2022   13:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selebrasi Ivan Toney usai mencetak gol ke gawang Manchester City. Foto : Oli Scarff/AFP/bolasport.com

Striker Brentford, Ivan Toney menutup kedua kupingnya dengan jari usai mencetak gol pertamanya ke gawang Manchester City pada laga pekan ke-14 Liga Inggris 2022/2023, Sabtu,12 November 2022. Sebuah selebrasi ikonik yang bisa diartikan " jangan dengarkan apa kata orang".

Ya, Toney sepertinya tak ingin ada perdebatan tentang dirinya. Dirinya hanya ingin fokus menampilkan performa terbaik yang dimilikinya.

Nama Ivan Toney kembali menjadi perbincangan akhir-akhir ini. Bukan saja karena selebrasi dan dua golnya yang mengantarkan kemenangan 2-1 timnya atas Manchester City ini. Tapi juga tentang kegagalannya menembus skuad timnas Inggris di Piala Dunia 2022.

Bulan September lalu nama Toney sebenarnya sudah masuk radar pelatih Southgate. Southgate memanggil Toney untuk masuk dalam skuad melawan Italia dan Jerman di ajang UEFA Nations League. Meski Toney belum dimainkan waktu itu, namun banyak yang memprediksi dirinya akan masuk dalam anggota tim Piala Dunia Inggris. Namun kenyataannya Toney tidak jadi dibawa Southgate.

Banyak orang bertanya-tanya mengapa kemudian pelatih Gareth Southgate tak membawa Toney ke Piala Dunia tahun ini. Padahal striker berusia 26 tahun ini sangat memenuhi syarat untuk masuk dalam tim.

Ada beberapa alasan kenapa Toney layak memperkuat timnas Inggris.

1. Penampilan impresif saat ini.

Ivan Toney sedang dalam puncak penampilannya selama paruh awal kompetisi musim ini. Dari 16 kali penampilan di liga Inggris dan Piala Liga, Toney sudah menorehkan 11 gol. Termasuk dua gol yang tadi malam disarangkannya ke gawang City. 

Ya, sebagai seorang pemain depan, catatan Toney hanya kalah dari Harry Kane yang telah mencetak 13 gol.

" Jika anda mengamati striker-striker yang bagus saat ini, anda tak akan menemukan nama terbaik setelah Harry Kane," demikian pendapat Thomas Frank, pelatihnya di Brentford.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline