Lihat ke Halaman Asli

MIFTAHUDIN

Berusaha menjadi lebih baik

Cara Mudah Menjadi Imam Tarawih "Dadakan"

Diperbarui: 24 April 2020   21:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Shutterstock.com

Ketika ada himbauan bahwa sholat tarawih dilaksanakan di rumah saja, yang mestinya dilaksanakan di masjid, maka tak ayal kebanyakan para laki-laki, baik itu anak ataupun bapak (para suami, apalagi para suami baru) akan sedikit kelimpungan ketika tiba-tiba harus menjadi imam sholat tarawih di rumahnya.

Pada dasarnya sholat tarawih pun sama seperti sholat sunah lainnya, namun ketidakbiasaan, jam terbang menjadi seorang imam lah yang menentukan kualitasnya. Rasa gemetar, keringat yang bercucuran nampaknya akan di rasakan para imam baru.

Tak ayal, ada seseorang yang membuat status seperti ini "Ada kah kursus kilat jadi imam untuk sholat tarawih di rumah? Mohon infonya?". Maka menjadi maklum jikalau itu terjadi.

Untuk menjadi imam sholat tarawih di rumah pun tak harus kursus terlebih dahulu. Dengan mencari di google saja dipastikan banyak ilmu dan tatacara sholat tarawih lengkap, namun kadang yang menjadi permasalahan adalah banyak bacaan dan doa yang jarang orang hafal. Setelah menumukan di google, alih-alih mau belajar, pasti sudah malas ditambah tuntutan harus detik ini menjadi imam sholat tarawih.

Terus, solusinya bagaimana? Sebenarnya dalam sholat apapun yang terpenting adalah memenuhi rukun dan syarat didalam sholat, selama hal itu terpenuhi, maka sholatnya sah.

Begitupun dengan sholat tarawih, kita tidak harus sesuai tuntunan tatacara yang beredar dimasyarakat atau di google. Lakukan sholat tarawih seperti halnya kita sholat sunah biasa.

Tanpa harus menggunakan bacaan surat-surat yang ditentukan, bacaan setelah sholat al Fatihah sebisa saja, kalau cuma bisa surat al Ikhlas sama an Naas, iya baca saja kedua surat itu berulang-ulang tiap rokaatnya, dan untuk doa, kita siapkan dulu buku doa-doa sholat, lalu kita baca saja ketika selesai sholat tarawihnya.

Dan tidak harus adanya bilal, cukup kita membaca sholawat saja ketika mau memulai sholat, tidak baca apa pun juga boleh, langsung tiap salam, kita berdiri lagi melanjutkan sholatnya.

Bagaimana? Mudah bukan? Selamat mencoba!

Yuk sholat tarawih di rumah, semua ini dilakukan demi pencegahan penyebaran covid-19, jangan sampai Ramadan ini ada yang kurang dari biasanya.

Salam|KBC-17




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline