Lihat ke Halaman Asli

Ikhwanul Halim

TERVERIFIKASI

Penyair Majenun

Tanpa Kata-Kata yang Terucap (2 Fiksi-100-Kata)

Diperbarui: 7 April 2022   10:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

flickr.com

Kata yang Tak Terucap

Suatu ketika, kamu mengenal seorang gadis dan kamu mencintainya meskipun tidak pernah mengatakannya. Selama bertahun-tahun, kamu tidak pernah sekali pun mengatakannya.

Itu membuatmu tak tergantikan. Siapa lagi yang bisa mengatakan begitu banyak dengan sangat sedikit kata? Berdua, kalian memberi nama pada setiap tanaman, tempat dan hewan. Alih-alih berbicara tentang cinta, kamu berbicara tentang Paris di musim semi, tentang singa di Kalahari.

Itu adalah bahasa yang kata-katanya menjadi kenangan dan tak ada bandingannya.

Namun, kini tak ada lagi kenangan. Tidak ada tempat, tidak ada hewan atau tanaman.

Tidak ada kata-kata ayang tersisa untuk tidak mengatakan, aku mencintaimu.

Untuk tidak mengatakan, kembalilah.

Bandung, 7 April 2022

***

Tak Mampu Berkata-Kata

Tes. Lagi-lagi tes.

Keluarkan aku dari sini!

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline