Lihat ke Halaman Asli

Pertanian Berkelanjutan Untuk Mencegah Kerusakan Lingkungan

Diperbarui: 6 Februari 2020   15:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

mengapa harus pertanian berkelanjutan ? untuk keadaan sekarang banyak para petani yang bercocok tanam hanya mementingkan hasil tanpa memperhatikan lingkungan sekitar apakah berdampak baik atau pun buruk. 

Contoh kebiasaan yang dapat merusak lingkungan seperti penggunaan pupuk kimia yang berlebihan lama-kelamaan akan merusak kesuburan tanah kemudian penggunaan pestisida kimia yang berlebihan dapat menyebabkan hasil panen tersebut tidak sehat lagi untuk dikonsumsi selain itu juga kebiasaan dari para petani ketika melakukan kegiatan tersebut tidak menggunakan masker atau alat pelindung lainnya tentu akan menganggu kesehatan mereka karna mereka menghirup embun-embun dari pestisida tersebut, alasan petani melakukan hal tersebut karna banyak dari para petani lebih memilih cara praktis yang  mampu  memberikan  hasil  panen yang memuaskan secara cepat. Walaupun belakangan ini diketahui hasil panen dari penggunaan  input  kimia  yang  tinggi dapat membahayakan kesehatan manusia. 

Penggunaan dalam jangka panjang dapat menurunkan  produktivitas  lahan pertanian,  dan  pada  akhirnya  bermuara pada  pengurangan  pendapatan  petani. Mengapa harus pertanian berkelanjutan karna pada prinsip dari pertanian berkelajutan adalah prinsip ekologi dimana sangat memperhatikan organisme-organisme sekitar lingkungan dan masih memikirkan produksi jangka panjang. 

Dalam pertanian jangka panjang juga memiliki fungsi seperti Memenuhi kebutuhan pangan dan serat manusia, Meningkatkan kualitas lingkungan dan sumber daya alam berdasarkan kebutuhan ekonomi pertanian, Menggunakan sumber daya alam tidak terbarukan secara sangat efisien, Menggunakan sumber daya yang tersedia di lahan pertanian secara terintegrasi, dan memanfaatkan pengendalian dan siklus biologis jika memungkinkan serta  Meningkatkan kualitas hidup petani dan masyarakat secara keseluruhan. 

Dalam pengendalian hama penyakit dalam pertanian berkelanjutan biasanya menggunakan musuh alami atau predator alami sehingga kelastarian lingkunganya tetap terjaga. Produksi terus-menerus dari waktu ke waktu merupakan kunci utama. Berhubung populasi manusia kian meningkat dari tahun ke tahun, kebutuhan akan lahan pertanian beserta produknya akan terus naik. 

Dengan begitu, menerapkan pertanian berkelanjtan merupakan salah satu solusi untuk ketahanan pangan, energi, dan lain-lain di masa depan. Ketahanan ekonomi merupakan dasar bagi terjaminnya kesejahteraan manusia. Oleh karena itu, menerapkan pertanian berkelanjutan adalah solusinya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline