Mohon tunggu...
Amanda Dwi Lestari
Amanda Dwi Lestari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa IPB

Hallo semua! Semoga artikel yang aku bikin bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Vaksinasi Covid-19

30 Juli 2021   20:00 Diperbarui: 30 Juli 2021   20:13 45
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Lebih dari 1 tahun yang lalu pandemi Covid – 19 mulai melanda Indonesia. Virus yang berasal dari China ini banyak memakan korban jiwa, tak hanya di Indonesia tetapi di berbagai negara. Infeksi dari virus ini menimbulkan gejala yang bermula dari flu hingga gangguan pernapasan berat yang menyerupai pneumonia. Hingga saat ini kasus Covid – 19 belum juga berakhir, jumlah kasus terinfeksi virus Covid – 19 ini terus meningkat di Indonesia hingga menembus angka 1 juta. Masih banyak masyarakat Indonesia yang belum memahami dan mematuhi protokol kesehatan mulai dari memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun, menghindari kerumunan yang bertujuan untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran virus ini. 

Pemerintah negara negara di dunia sedang berusaha mengembangkan dan menghadirkan vaksinasi Covid – 19. Pemberian vaksin saat ini merupakan solusi yang dianggap paling tepat untuk mengurangi jumlah penyebaran infeksi virus Covid – 19. Diharapkan dengan program vaksinasi ini dapat menjadi solusi untuk meringankan gejala dari pandemi telah memakan banyak korban jiwa serta melumpuhkan aktivitas masyarakat, dan partisipasi kita dalam program vaksinasi ini akan sangat membantu pemulihan kondisi negara kita. Pemerintah Indonesia menjadwalkan vaksinasi dimulai dari Desember 2020. 

Vaksin ini sedang didistribusikan ke seluruh masyarakat Indonesia, dimulai dari tenaga kesehatan hingga anak anak yang berusia 12 sampai 17 tahun. Banyak masyarakat yang belum setuju akan program ini, padahal vaksin ini sangatlah penting. Dengan di vaksin, kita tidak hanya melindungi diri kita sendiri, tetapi juga keluarga tercinta kita serta orang orang yang ada disekitar kita. Meskipun tidak sepenuhnya bisa menghindari seseorang dari infeksi virus Covid – 19, tetapi vaksin ini dapat mengurangi terjadinya gejala berat dan komplikasi. 

 Apabila seseorang terinfeksi virus Covid – 19, sistem imun atau antibodinya telah mengenali virus sehingga kemungkinan tertular untuk kedua kalinya lebih kecil. Dalam artian, orang yang sudah terinfeksi dia lebih kuat dan kebal terhadap virus Covid – 19 dibandingkan dengan orang yang belum pernah terinfeksi. Vaksin ini bertujuan untuk memberi perlindungan berupa kekebalan tubuh tanpa perlu sakit terlebih dahulu dan membuat tubuh seseorang mengenali virus penyebab penyakit. Semakin banyak masyarakat yang divaksinasi, akan mendorong terbentuknya kekebalan kelompok (Herd Immunity) sehingga dapat mencegah penularan maupun keparahan suatu penyakit. 

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC), orang yang sudah pernah positif Covid masih bisa mendapatkan manfaat dari vaksin Covid – 19, tetapi belum ada informasi yang jelas mengenai berapa lama seseorang dapat terlindungi dari virus Covid – 19 setelah dia terinfeksi dan memiliki kekebalan alami. Ada kasus orang kembali tertular Covid – 19 tiga bulan setelah infeksi yang pertama. Oleh karena itu, disarankan orang yang pernah tertular Covid – 19 menjalani vaksinasi tiga bulan setelah sembuh. Semua vaksin Covid – 19 yang telah di distribusikan oleh pemerintah sudah menjalani pengujian untuk menentukan tingkat keamanan. Terdapat serangkaian prosedur yang ditaati mulai dari prosedur uji praklinis hingga uji klinis dalam tiga fase. Dari hasil prosedur uji keamanan tersebut, vaksin diajukan untuk mendapat izin penggunaan. Di Indonesia, Badan POM telah memberi izin untuk penggunaan sejumlah vaksin. MUI pun sudah memberikan fatwa halal untuk pemakaian vaksin Covid – 19. 

Jadi vaksinasi ini sangatlah penting. Manfaat dari vaksin ini agar kita, keluarga dan orang orang terdekat kita bisa terhindar dari virus Covid – 19. Jika banyak masyarakat yang melakukan vaksin, maka kita bisa mengurangi rantai penyebaran, mengakhiri wabah, serta terbentuk kekebalan kelompok. Walaupun sudah divaksinasi, kita tetap mengikuti protokol kesehatan mulai dari memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak minimal 1 meter, hindari kerumunan dan batasi mobilits untuk melindungi diri dan orang lain.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun