Mohon tunggu...
Muhammad Alwi Ikhsan
Muhammad Alwi Ikhsan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UNDIP

Jurusan Teknik Geologi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Menuju Desa Digital, Mahasiswa Undip Menerapkan Sistem Informasi Geografis (SIG) dalam Pembuatan Peta Kelurahan IX Korong

6 Agustus 2021   10:22 Diperbarui: 6 Agustus 2021   12:34 490
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengambilan titik koordinat pada survey minggu keempat (sumber: Dok.pribadi 22 Juli 2021)

Kelurahan IX Korong, Kota Solok (6/8) -- Saat ini, Pergerakan sistem informasi sudah mulai beralih ke dunia digital. Salah satu contohnya adalah sistem informasi geografis atau dikenal dengan (SIG). SIG sendiri merupakan suatu sistem khusus untuk mengolah database yang berisi data referensi geografis dan mempunyai informasi spasial. Singkatnya, SIG berfungsi dalam mengumpulkan, mengelola, menyimpan, dan menyajikan segala data yang berkaitan dengan kondisi geografis suatu wilayah.

Dalam minggu ke-3 Kuliah kerja nyata tim 2 Universitas Diponegoro, mahasiswa mulai melengkapi informasi spasial Kelurahan IX Korong, pertama terkait batas kelurahan mencakup RT dan RW dan kedua terkait jaringan jalan. Dengan dua data ini, selanjutnya akan diolah menjadi berbagai macam peta, diantaranya adalah Peta Fasilitas Umum dan Peta Persebaran Kasus Positif COVID-19 yang merupakan tugas dari Kelurahan kepada Mahasiswa.

Peta Fasilitas Umum, merupakan suatu peta yang menyajikan informasi terkait fasilitas yang ada pada suatu daerah, harapannya dengan adanya peta ini, dapat membantu pemerintah salah satunya terkait perencanaan pembangunan selanjutnya. Pembuatan peta ini diawali survey salama satu minggu yang dimulai pada tanggal 15 Juli -- 21 Juli 2021. Survey dilakukan dengan memetakan koordinat semua fasilitas umum menggunakan aplikasi Locus Map, selanjutnya diinput  dan diolah dengan software ArcGIS 10.3 sehingga menghasilkan Peta Fasilitas Umum.

Peta Fasilitas Umum Kelurahan IX Korong dan penyerahannya kepada kelurahan (sumber: Dok.pribadi 4 Agustus 2021)
Peta Fasilitas Umum Kelurahan IX Korong dan penyerahannya kepada kelurahan (sumber: Dok.pribadi 4 Agustus 2021)

Peta Fasilitas Umum Kelurahan IX Korong dan penyerahannya kepada kelurahan (sumber: Dok.pribadi 4 Agustus 2021)
Peta Fasilitas Umum Kelurahan IX Korong dan penyerahannya kepada kelurahan (sumber: Dok.pribadi 4 Agustus 2021)

Kemudian, untuk pembuatan peta persebaran kasus positif COVID-19 Kelurahan IX Korong, dilakukan dengan mengoverlaykan titik-titik rumah yang terkonfirmasi positif COVID-19, untuk dapat melihat persebaran titiknya dimana saja.

Peta Persebaran Kasus Positif COVID-19 dan penyerahannya kepada Kelurahan (sumber: Dok.pribadi 5 Agustus 2021)
Peta Persebaran Kasus Positif COVID-19 dan penyerahannya kepada Kelurahan (sumber: Dok.pribadi 5 Agustus 2021)

232389-610c99496e7f01728e433c32.jpg
232389-610c99496e7f01728e433c32.jpg

Peta Persebaran Kasus Positif COVID-19 dan penyerahannya kepada Kelurahan (sumber: Dok.pribadi 5 Agustus 2021)

Tantangan yang dialami mahasiswa ialah membuat batas daerah, dikarenakan pada google maps, batas kelurahan bergeser serta kurang updatenya data jaringan jalan, sehingga perlu koordinasi dengan pihak Kelurahan, RW, dan RT terkait batas dan digitasi manual terkait jaringan jalan. Kendati demikian, mahasiswa dapat melakukannya walaupun membutuhkan waktu yang sedikit lebih lama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun