Mohon tunggu...
Alvin Ramadani
Alvin Ramadani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Jurusan Ekonomi Pembangunan/ Fakultas Ekonomi dan Bisnis/ Universitas Bengkulu

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Dampak Investasi Cryptocurrency terhadap Kaum Milenial ; Sebuah Opini

14 Mei 2024   16:53 Diperbarui: 14 Mei 2024   17:46 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Investasi crypto adalah praktik membeli, menyimpan, atau melakukan perdagangan dengan cryptocurrency, seperti Bitcoin, Ethereum, atau mata uang digital lainnya, dengan harapan mendapatkan keuntungan.
Dengan menggunakan teknologi blockchain untuk mengamankan transaksi dan menciptakan unit-unit mata uang digital. Transaksi ini terjadi langsung antar investor tanpa melibatkan perantara broker.

Perkembangan nya pun sangat pesat dikalangan di berbagai kalangan. Dikutip dari OJK perkembangan Investasi Crypto terlihat sejak tahun 2021 jumlah investor saham telah meningkat 15,96% dari 3.451.513 di akhir tahun 2021 menjadi 4.002.289 pada akhir Juni 2022. Tren peningkatan tersebut telah terlihat sejak tahun 2020 ketika investor masih berjumlah 1.695.268. Uriep menambahkan, pada akhir semester I tahun 2022, investor saham didominasi oleh investor berusia di bawah 40
tahun, yaitu gen z dan milenial sebesar 81,64% dengan nilai aset yang mencapai Rp144,07 triliun.
Sebanyak 60,45% investor berprofesi sebagai karyawan swasta, pegawai negeri, guru dan pelajar, dengan nilai aset mencapai Rp358,53 triliun. Data demografi memperlihatkan bahwa investor saham masih terkonsentrasi di pulau Jawa yaitu sebesar 69,59%, termasuk 13,97% investor yang berdomisili di DKI Jakarta dengan nilai aset yang mencapai Rp3.772,32 triliun.

Lalu bagaimana dampak nya terhadap kaum milenial ?

Dampak Sosial dan Ekonomi ;

   *   Kesempatan Ekonomi Baru
Cryptocurrency membuka peluang ekonomi baru bagi milenial, terutama di negara-negara berkembang dengan akses terbatas ke layanan keuangan tradisional. tetapi perlu dipahami bahwasannya investasi crypto beresiko tinggi maka sebaiknya haruslah mempunyai pemahaman

    *   Meningkatkan Kesadaran Keuangan
Investasi cryptocurrency mendorong milenial untuk mempelajari lebih lanjut tentang keuangan dan investasi, meningkatkan literasi keuangan mereka.


    *   Potensi Dampak Negatif
Penggunaan cryptocurrency untuk aktivitas ilegal seperti pencucian uang dan pendanaan terorisme dapat menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat.
   
   *   Perubahan gaya hidup yang    berlebihan
peningkatan pendapatan yang signifikan akan merubah persepsi masyarakat terhadap peningkatan gaya hidup tetapi seringkali berlebihan untuk menunjukan status sosial

Kesimpulan:

Investasi cryptocurrency menawarkan potensi keuntungan yang menarik bagi kaum milenial, namun perlu diingat bahwa terdapat risiko dan kompleksitas yang signifikan. Penting bagi milenial yang mempertimbangkan untuk berinvestasi dalam cryptocurrency untuk melakukan riset yang mendalam, memahami risikonya, dan hanya berinvestasi dengan uang yang mereka rela kehilangan

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun