Mohon tunggu...
alisia
alisia Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - pelajar

penulis yang sedang belajar menulis

Selanjutnya

Tutup

Book Pilihan

Termotivasi dari Novel Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin Karya Tere Liye

29 Januari 2023   11:41 Diperbarui: 29 Januari 2023   11:43 419
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi membaca novel: TribunStyle.com

Hai sahabat kompasianer..

Siapa disini yang hobi membaca novel ayo mengacung.. hehehe

Saya tertarik pada novel Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin saat teman saya menunjukkannya kepada saya. Akhirnya saya meminjam novel ini. Menurut saya, novel ini memiliki bahasa yang cukup mudah dipahami.

Novel Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin dikarang oleh Tere Liye. Serta diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama. Novel ini pun best seller saat diterbitkan.

Tak lama-lama saya akan berbagi ringkasan cerita dari novel "Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin."

Alkisah seorang gadis cantik yang bernama Tania. Ia hidup bersama ibu dan adiknya Dede. Mereka hidup sebatang kara semenjak ayah Tania meninggal.

Hidupnya yang jauh dari kata sempurna. Mereka hanya tinggal disebuah rumah kardus dipinggiran sungai. Belum lagi ibu Tania yang sakit-sakitan.

Terdorong lah hati nurani Tania dan Dede untuk mengamen, demi mencukupi kebutuhan sehari-harinya. Sebab itulah Tania dan Dede harus putus sekolah. Selama 3 tahun berturut-turut Tania dan Dede mengamen.

Sampai suatu malam saat Tania dan Dede mengamen. Tania meringis karena kakinya yang tertancap paku payung. Disaat itu semua orang yang berlalu lalang cuek dan tidak peduli dengannya.

Datanglah seorang lelaki yang baik hati membantu Tania. Lelaki itu Danar. Danar membersihkan luka Tania, memberikan saputangan untuk kaki Tania.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun