Mohon tunggu...
Allesandro Hurint
Allesandro Hurint Mohon Tunggu... Pustakawan - Putra Larantuka

Aku tak lelah untuk terus belajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Saatnya Raja Ampat Gerakan Program Adiwiyata

17 Februari 2020   21:21 Diperbarui: 17 Februari 2020   21:50 516
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekolah-sekolah di Kabupaten Raja Ampat khususnya di Kota Waisai dan sekitarnya harus segera berbenah menuju sebuah sekolah yang berwawasan Adiwiyata ( Go Green ).

Hal ini merujuk pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia Nomor 05 Tahun 2013 tentang Pedoman Pelaksanaan Program Adiwiyata dimana sekolah-sekolah dituntut untuk peduli terhadap lingkungan demi mewujukan sekolah yang berbudaya lingkungan.

Berdasarkan hal tersebut diatas, SMP Negeri 3 Manokwari yang merupakan salah satu sekolah favorit di Provinsi Papua Barat dan pernah memperoleh penghargaan Adiwiyata sekolah merasa terdorong untuk memotivasi sekolah-sekolah di kabupaten Raja Ampat untuk berinovasi dalam hal kepedulian terhadap lingkungan khususnya sekolah-sekolah  yang tersebar di negeri bahari.

Saat melaksanakan studi tour sekaligus mensosialisasikan Pogram Adiwiyata sekolah di kota Waisai, Raja Ampat pada Senin, 17 Februari 2020, rombongan SMP Negeri 3 Manokwari yang berjumlah 28 orang yang terdiri dari Kepala sekolah bersama dewan guru dan staf TU mula-mula mengunjungi SMP Negri 14 Raja Ampat. Rombongan ini disambut dengan suling tambur yang sudah menjadi tradisi penjemputan tamu. Tampak para siswa SMP Negeri 14 dan Dewan guru yang begitu antusias menyambut kedatangan mereka. Setelah selesai melakukan sosialisasi di sekolah tersebut, selanjutnya rombongan SMP Negeri 3 Manokwari juga mengunjungi SMP YPK Alfa Omega Waisai.

Walau cuaca yang awalnya panas namun seketika langit kota Waisai terlihat mendung.  Perlahan-lahan tetesan hujan yang rintik mulai membahasi bumi, Kepala SMP YPK Alfa Omega Waisai bersama dewan guru serta para siswa-siswi tak bergeming sedikitpun beranjak untuk menunggu kedatangan tamu.

Terdengar kembali hentakan bunyi gemuruh  suling tambur yang ditabuh. Sambil meliuk-liukan tubuh mengikuti irama suling tambur, rombongan diarak menuju halaman SMP YPK Alfa Omega Waisai. Setiba disana, rombongan diarahkan untuk masuk ke ruangan yang telah disiapkan. Kegiatan diawali dengan sambutan Kepala sekolah dari masing-masing sekolah. Suasana keakraban muncul tatkala masing-masing guru diberi kesempatan untuk memperkenalkan diri. 

img-20200217-wa0030-5e4aa136097f3649d8610012.jpg
img-20200217-wa0030-5e4aa136097f3649d8610012.jpg
Dalam sambutannya kepala SMP Negeri 3 Manokwari, Laurens Krey menyampaikan rasa terima kasih yang begitu tinggi atas penyambutan yang cukup meriah. Di sela-sela kegiatan sosialisasi Program Adiwiyata sekolah, diakhir acara dilakukan penyerahan cinderamata kepada  Kepala SMP YPK Alfa Omega Waisai serta penyerahan bibit tanaman oleh kepala SMP Negeri 3 Manokwari yang diterima oleh Wakil Kepala sekolah Walterus Fautngiljanan, S.Pd.

Penyerahan Bibit Tanaman
Penyerahan Bibit Tanaman
Kepala SMP YPK Alfa Omega Waisai, Abraham E. Warmetan, S.Pd berharap agar melalui kegiatan studi tour dalam rangka sosialisi program Adiwiyata sekolah ini, dapat menularkan nilai positif  bagi SMP YPK Alfa Omega Waisai dan dapat memacu SMP YPK untuk menciptakan sekolah yang berwawasan adiwiyata. Ibarat sebuah peribahasa "Berjalan sampai kebatas, berlayar sampai kepulau. Artinya : Kita harus berusaha secara sungguh-sungguh untuk mencapai suatu tujuan, terang Pria yang akrab disapa Pa Bram.

Penyerahan Cinderamata kepada Kepala SMP YPK
Penyerahan Cinderamata kepada Kepala SMP YPK
img-20200217-wa0051-5e4aa1f7097f3607b357bd82.jpg
img-20200217-wa0051-5e4aa1f7097f3607b357bd82.jpg
img-20200217-wa0054-5e4aa0b6d541df40840d5e67.jpg
img-20200217-wa0054-5e4aa0b6d541df40840d5e67.jpg
Foto Bersama
Foto Bersama

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun