Mohon tunggu...
alhulwa
alhulwa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Bayi perempuan lahir kala senja datang Bismillaah.. Do'a Usaha Ikhtiar Ikhlas Istiqamah Tawakkal Optimis Yakin Bisa Biidznillaah

Selanjutnya

Tutup

Diary

Tetaplah Bersyukur Walau Lara Menyapa

11 Juli 2022   17:46 Diperbarui: 11 Juli 2022   17:55 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Selasa, 31/5/22

Awan mendung menghiasi langit hari ini, menemani setiap langkah sampai butiran demi butiran berjatuhan menyentuh bumi. Sejalan dengan itu, hati ini semakin sesak tatkala rindu menyergap, pikiran ini penuh akan kisah tentangnya.. Tak terasa tetes demi tetes berjatuhan menyapu pipi, terluapkan dan belum terselesaikan. 

Hari ini, 3 kabar duka datang bertubi-tubi, mengingatkan kisah yang selalu berlalu lalang di kepala. { كل نفس ذائقة الموت} : قال اللّه تعالى...  Yah, kematian itu pasti, sayangnya setiap manusia tak menyukainya. Bersyukur itu harus, tapi sayang.. Setiap nikmat yang datang.. Di rasa sudah biasa, hingga terbiasa dan akhirnya terlupa, bahwa itu adalah nikmat dari Sang Pencipta. Astaghfirullaah.. 

Sedih boleh, larut jangan. Banyak yang menanti senyum manismu. Sedih, senang, kecewa.. Semua itu, perasaan ini bisa menular. Jikalau kau bersedih, orang sekitarmu 'kan merasakan.. Begitu pula sebaliknya. 

Rindu ini semakin kentara, tatkala kabar duka datang bertubi, membuat hati dan pikiran tak dapat menyinkronkan keadaan. Menurutku, diam dan terus berdo'a lebih baik daripada berbicara, hingga menularkan perasaan yang ada. 

Harusnya aku bersyukur akan nikmat yang ada, 

Tapi kenapa aku masih dan masih dalam keadaan seperti ini.. 

Banyak yang lebih dan lebih di bawah keadaannya, bahkan sedari kecil lahir ke dunia, belum pernah melihat wajahnya... 

Hanya do'a yang bisa terus ku panjat.. 

اللهم اغفر لها و ارحمها و عافها و اعف عنها و أكرم نزلها و وسع مدخلها و اغسلها بالماء و الثلج و البرد و نقها من الخطايا كما ينقع الثوب الأبيض من الدنس و أبدلها دارا خيرا من دارها و أهلا خيرا من أهلها و زوجا خيرا من زوجها و أدخلها الجنة و قها عذاب النار

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun