Mohon tunggu...
Vio Aldianita
Vio Aldianita Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa

Bismillah La Hawla Wala Quwwata Illah Billah.. Laa Tahzan Innallaha Ma'ana

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Pekalah terhadap Lingkungan

31 Desember 2017   00:15 Diperbarui: 31 Desember 2017   13:35 1387
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: wohncollection.ch

Dengan majunya dan pesatnya perkembangan zaman yang sekarang ini banyak hal yang berubah dari tatanan kehidupan saat ini. Majunya teknologi yang pesat membuat seseorang mempergunakan teknologi hampir setiap saat dimanapun berada dan setiap orang pasti punya teknologi entah gadget atau smartphone. Namun kita sebagai makhluk sosial lantas tidak lupa sebagai tugas kita sebagai makhluk sosial yang senantiasa peka atau saling tolong menolong terhadap sesama dan tidak termakan oleh berita-berita yang bohong atau hoax ditengah majunya dan pesatnya perkembangan teknologi sekarang ini. 

Terutama teknologi informasi saat ini yang semakin pesat perkembangannya tetapi disaat pesatnya teknologi disekitar yang semakin pesat terkadang tidak diikuti dengan pola hidup yang berubah kearah yang lebih baik. Malah kadang dengan pesatnya teknologi masih ada saja yang berbuat kejahatan seperti menyebarkan berita hoax yang paling berubah itu tatanan kehidupan. 

Dulu kalau ada masalah seperti kecelakaan, kebakaran, gempa bumi dll saling sibuk bantu membantu sesama dan tolong menolong sesama namun sekarang dengan pesatnya teknologi sekarang ini ketika ada sebuah musibah yang menimpa bukan malah dibantuin tetapi beberapa malah yang asyik mengambil foto kejadian atau bahkan memvidiokan kejadian yang sedang terjadi.

Tetapi setelah itu malah tidak membantu sama sekali hanya memfoto atau vidio lalu disebarkan dan ya dibuat dengan emoticon-emoticon yang bervariasi yang lebih buruk itu dibuat berita hoax yang kejadian tersebut tidak sesuai dengan realita yang ada atau judul dibuat sedramatis mungkin tetapi alangkah lebih baik membantu agar yang terkena musibah bisa selamat tanpa ada kendala apa-apa. 

Contoh yang paling sederhana sekarang ini yaitu ketika kumpul bersama teman atau saudara semuanya sibuk main gadget mereka masing-masing dan percakapan canda tawa tidak ada ya hening kalau tertawa itu sambil memandang gadget masing-masing. Seolah sosialisai sekarang dikalahkan oleh majunya sebuah teknologi dan perkembangan yang pesat ini sosialisasi terhadap sesama semakin menghilang bahkan saling tegur sapa pun sudah sangat jarang. 

Oleh sabab itu ditengah majunya teknologi kita harus tetap peka dengan apa yang terjadi dilingkungan kita. Peka sebuah kata yang mudah diucapkan tetapi dalam penerapannya susah dilakukan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun