Mohon tunggu...
Agung TryLaksono
Agung TryLaksono Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

saya anak ke tiga dari tiga bersaudara,

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Profesi Pekerjaan di Jurusan Ilmu Komunikasi

6 Januari 2023   21:25 Diperbarui: 6 Januari 2023   21:52 405
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Ilmu komunikasi merupakan salah satu program studi favorit hingga sekarang, banyak yang bilang masuk ilmu komunikasi karena tidak ada mata kuliah Matematika, dan memang benar saja di program studi ilmu komunikasi tidak ada mata kuliah tersebut. Dan juga kenapa ilmu komunikasi menjadi salah satu pogram studi favorit karena prospek kerja yang luas dan juga menjanjikan dimasa depan, program studi ilmu komunikasi ditempuh sekiranya 4 tahun di berbagai Universitas Swasta hingga Negeri. Dengan usaha yang kuat dan juga doa disepanjang perjalanan menempuh pendidikan, maka akan dipermudahkan segala urusannya.

Mari kita persingkat saja, jadi anda atau kalian jangan khawatir mau jadi apa setelah menempuh pendidikan ilmu komunikasi, karena pada dasarnya komunikasi sendiri selalu dibutuhkan dalam segala kondisi, diem pun adalah komunikasi. Jadi ketika kita mempelajari dan mendalami ilmu komunikasi maka kita akan semakin tau bahwa segala sesuatu atau tindakan apapun adalah komunikasi, ada komunikasi nonverbal yaitu kamunikasi yang tidak menggunakan kata-kata melainkan menggunakan isyarat, gerak tubuh, ekspresi dan lainnya.


Jadi Ilmu Komunikasi sendiri memiliki jenisnya ketika kita mempelajarinya. Pada mata kuliah ilmu komunikasi kita juga mempelajari marketing communication, dimana  Marketing communication berguna untuk menumbuhkan brand awareness dan kepercayaan terhadap produk yang dijual oleh perusahaan. Misalnya, konsumen mempercayai kualitas suatu produk dari salah satu brand perusahaan, maka perusahaan tersebut telah berhasil membangun kepercayaan konsumen pada produk yang mereka jual.

Di Prodi Ilmu Komunikasi kita diajarkan dari basic Public Speaking, dasar-dasar penulisan, ada juga multimedia, hingga ke marketing. Hingga jangan diragukan lagi prospek kerjanya. Lulusan Prodi Ilmu Komunikasi kita bisa menjadi presenter berita, humas, social media analyst, hingga bias menjadi PNS. Lulusan Ilmu Komunikasi sangat luas hingga kita bisa menjadi apa saja setelah mempelajari mata kuliah yang ada di Prodi Ilmu Komunikasi.

Saat ada mata kuliah fotografi kita bisa belajar cara menghasilkan hasil foto yang bagus, dari angel pengambilan gambar, pencahayaan, dan masih banyak lainya. Hingga saaat kita telah mempelajari mata kuliah tersebut kita bisa menjadi freelance wedding fotografi atau jadi fotografer yang bisa menghasilkan uang disaat kita masih di bangku perkuliahan. Dan ketika kita diajarkan membuat berita, maka kita bisa menghasilkan berita dan dijual diberbagai platfrom yang ada, dan juga bisa menghasilkan uang jika kita menekuni bidang tersebut.

Ilmu komunikasi sendiri memiliki ciri khas yaitu bakal bisa jago dalam berpublic speaking, maka jangan salah banyak lulusan ilmu komunikasi yang jago dalam ber Public Speaking, karena Public Speaking merupakan modal utama untuk mendapakan jenjang karir yang bagus.

Beberapa prospek kerja ilmu komunikasi


1.Public Relation
Tidak bisa dipungkiri salah satu jenjang karir dari ilmu komunikasi yaitu public relation atau biasa disingkat PR, ilmu komunikasi sangat erat kaitanya dengan salah satu karir ini pasalnya, di dalam mata kuliah ilmu komunikasi terdapat berbagai mata kulliah yang menunjang untuk menjadi seorang public relation, seperti mata kuliah dasar-dasar penulisan, dimana kita diajarkan untuk menullis sebuah artikel, menulis berita dan menulis karya tulis ilmiah, di ilmu komunikasi juga kita diajarkan mata kuliah Public Speaking, dimana kita sebagai public relatin tidak hanya menguasai penulisan tapi juga harus bisa public speaking, karna public relation berbuhungan dengan in and out perusahaan, dimana kita bekerja untuk membuat nama baik perusahaan tetap terjaga dengan baik, dan juga kita bisa meghubungkan satu perusahaan dengana perusahaan lainnya.

2.Content writer
Masih berhubungan dengan tulis menulis, content writer adalah seorang yang membuat konten tulisan dalam berbagai jenis, seperti membuat artikel, cerita yang bersifat informatif dan menghibur.
Skill yang harus dimiliki sebagai seorang content writer


1.Dapat menulis dengan baik
Tidak bisa dipungkiri bahwa sebagai content writers kita harus bisa menulis dengan baik, karena disetiap tulisan yang indah mempunyai makna dan arti tersendiri. Dan ketika anda ingin menjadi content writer anda harus memilliki konsep dan juga ciri khas dari tulisan anda.


2.Kemampuan untuk mengedit tulisan
Skill berikutnya juga sangat penting, yaitu skill mengedit tulisan, untuk mengahsilkan tulisan yang mudah dipahami, perlu juga untuk mempunyai skill editing ini. Dengan kata lain pengeditan dalam sebuah tulisan harus dilakukan demi menghasilkan karya tulis yang mudah dipahami oleh pembaca.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun