Mohon tunggu...
Mohammad AdityaFerdian
Mohammad AdityaFerdian Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Pendidikan Indonesia

Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia jurusan Rekayasa Perangkat Lunak yang sedang menempuh semester ke-7

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sosialisasi Pemukiman Aman dan Nyaman Melalui Media Poster di RW 13 Kelurahan Sukapura Kota Bandung

10 Agustus 2022   21:07 Diperbarui: 10 Agustus 2022   21:21 476
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemasangan poster mengenai pemukiman aman dan nyaman pada RW 13 Kelurahan Sukapura/dokpri

Bertepatan pada tanggal Pada tanggal 11 Juli - 10 Agustus 2022, Universitas Pendidikan Indonesia mengadakan program Kuliah Kerja Nyata  Tematik Semester Genap Tahun 2021/2022 dengan mengusung tema "Pemberdayaan Masyarakat Berbasis SDG’s Desa dan MBKM". Dalam pelaksanaannya, mahasiswa KKN Tematik UPI Kampus Daerah Cibiru melaksanakan program kegiatan KKN yang didasarkan pada tema kelompok besar , yakni“Kawasan Pemukiman Desa Aman dan Nyaman” yang merupakan tujuan dan sasaran SDG’s Desa poin ke-11.

Pemukiman merupakan kebutuhan dasar manusia yang harus dipenuhi, agar manusia dapat menjalankan fungsi-fungsi sosial dan ekonomi di tengah-tengah masyarakat. 

Berdasarkan Undang-undang Nomor 1 Tahun 2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman, pemilihan kawasan permukiman yang baik dilakukan agar masyarakat mampu bertempat tinggal serta menghuni rumah yang layak dan terjangkau di dalam perumahan yang sehat, aman, harmonis dan berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia.

Berdasarkan pada data Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Bandung, Kelurahan Sukapura yang berlokasi di Kecamatan Kiaracondong Kota Bandung memiliki total 27.740 jiwa. 

Merujuk pada data dari Badan Pusat Statistik tentang angka kejahatan dan resiko terjadinya kejahatan pada penduduk, dapat diasumsikan bahwa jumlah penduduk yang banyak serta kepadatan penduduk yang tinggi akan berakibat dengan tingginya angka kriminalitas. 

Kriminalitas atau tindakan pidana merupaka suatu perbuatan maupun rangkaian perbuatan manusia yang berlawanan dengan undan-undang atau peraturan yang berlaku, dimana harus diadakan penghukuman terhadap pelanggaran yang dilakukan.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan sosialisasi pemukiman aman dan nyaman melalui poster ini dilakukan atas diskusi bersama ketua RW 13 Kelurahan Sukapura, Bapak Edi Junaedi. 

Pada akhir diskusi, diketahui bahwa padatnya wilayah RT 13 tersebut, membuat tingkat kriminalitas di daerahnya cukup tinggi. Jumlah kasus pencurian, begal dan prostitusi yang seolah tak ada hentinya pada wilayah tersebut, membutuhkan penanganan serta pencegahan dini.

Sosialisasi pemukiman aman dan nyaman melalui poster dirasa merupakan cara yang efektif dalam menanggulangi dan mencegah kriminalitas pada wilayah tersebut. Adapun isi dari konten poster tersebut terdiri dari 3 tema utama, yaitu:

  • Meminimalisir kejadian pencurian kendaraan bermotor
  • Mengamankan diri dari predator seksual
  • Tips menghindari pembegalan

Adanya sosialisasi ini, diharapkan para warga RW 13 Kelurahan Sukapura dapat lebih waspada dan terhindar dari tindakan kriminalitas yang terjadi pada wilayah tersebut

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun