Mohon tunggu...
Siti Allie
Siti Allie Mohon Tunggu... lainnya -

Saya hanyalah seorang yang harus banyak belajar lagi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Succes is My Right Bersama Andrie Wongso

15 Desember 2011   17:43 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:13 608
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Siapa yang tak kenal dengan Andrie Wongso ? Seorang motivator handal yang mampu menyusupkan semangat hidup pada berjuta-juta peserta yang pernah mengikuti seminarnya, cara penyampaian yang sederhana namun cerdas dan sarat makna mengantarkan AW menjadi seorang motivator no.1 di Indonesia, di Taiwan pun nama besar AW sudah tak asing lagi, buku-buku Wisdom & Succes series yang sangat inspiratif selalu menjadi best seller karena isi buku tersebut mampu mengalirkan energi positif dan kekuatan mental pada setiap pembacanya. Kali ini AW hadir di Taiwan atas undangan IndosuarA, sebuah media cetak berbahasa Indonesia, AW diundang dalam rangka ulang tahun IndosuarA yang ke lima, segenap masyarakat Indonesia di negeri Formosa menyambutnya dengan antusias, siang yang diwarnai dengan gerimis tak menyurutkan niat mereka untuk datang memenuhi gedung pertemuan National Taipei University of Technology (NTUT). Luar Biasa! Dua buah kata yang dijadikan kata kunci, bukanlah sekedar kata kunci, karena acara pada hari itu memang benar-benar luar biasa, tata panggung yang didominasi warna merah seakan membawa aura kebahagiaan, ceria dan enerjik pada setiap peserta yang hadir. Acara utama dipandu oleh Freddy Su, seorang MC senior dari Radio Cakrawala FM Jakarta, moderator diberbagai seminar dan pengasuh rubrik Star Of The Month IndosuarA. MC ganteng yang dulunya kuliah di Taiwan ini juga ternyata mempunyai keahlian untuk membuat seseorang dalam kondisi sangat fokus (hipnosis), peragaan hipnotis oleh Freddy semakin memeriahkan suasana, beberapa peserta berhasil dibuat tidur dan salah satunya bangun dengan menyanyikan lagu Menunggu milik Zivilia dengan baik, tentunya sebelumnya telah diberikan sugesti bahwa dia mampu menyanyikan lagu tersebut. Setelah sambutan singkat dari pimpinan redaksi IndosuarA, Joy Simson, lampu pun dimatikan, suasana hening mengiringi pemutaran video yang menceritakan perjalanan hidup AW kecil hingga saat ini, juga bagaimana kisah AW menemukan pasangan hidupnya, Lenny Wongso. Sang istri yang juga seorang penulis, Lenny mempersembahkan sebuah buku dengan judul Sang Pembelajar sebagai hadiah untuk AW di ulang tahunnya yang ke-50, buku ini diluncurkan di Taiwan pada hari itu. Saat pemutaran video berakhir, dan lampu kembali dinyalakan, Freddy Su meminta peserta seminar untuk memberi sambutan yang meriah untuk AW, gemuruh tepuk tangan peserta yang tanpa dikomando berdiri dari tempat duduk untuk menyambut AW berubah menjadi teriakan surprised karena AW berjalan menuju panggung dari arah pintu masuk, mereka berebut untuk bisa bersalaman dengan Sang Pembelajar. Folosofi Succes Is My Right menurut AW lahir dari sebuah proses perjalanan hidupnya yang tidak mudah, kegagalan demi kegagalan yang dilewati tanpa menyerah hingga akhirnya kesuksesan bisa diraihnya. Sukses bukan milik orang orang-orang tertentu, tapi milik kita semua yang benar-benar menyadari, menginginkan dan memperjuangkan sepenuh hati, siapapun yang bersungguh-sungguh berjuang, maka yakin Tuhan pun akan turun tangan untuk membantu kita. Namun sukses tidak gratis, sebuah kesuksesan perlu dibayar dengan kegigihan berusaha, dan perlu di ingat bahwa Keterlibatan Tuhan akan selalu ada dalam kehidupan kita. Terimakasih kepada IndosuarA yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk mengikuti seminar Andrie Wongso secara gratis, semoga IndosuarA semakin berkibar dan tetap sukses menjadi tabloid No.1 di Taiwan. [caption id="attachment_156547" align="alignnone" width="737" caption="Jay, BMI yang mempunyai bakat melukis, dengan lukisan Andrie Wongso yang dibuatnya"][/caption] [caption id="attachment_156549" align="alignnone" width="1179" caption="Viva IndosuarA!"][/caption]

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun