Mohon tunggu...
Kelompok 4 PLP II UNIMMA
Kelompok 4 PLP II UNIMMA Mohon Tunggu... Mahasiswa - pendidikan guru sd

bergerak maju

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pentingnya Literasi Data, Teknologi, dan Manusia bagi Guru SD di Masa Pandemi Covid-19

23 Januari 2022   22:25 Diperbarui: 23 Januari 2022   22:41 3218
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Pandemi Covid yang terjadi 2 tahun ini, telah memberikan banyak dampak di berbagai bidang, salah satunya bidang pendidikan. Pembelajaran di sekolah, mau tidak mau harus diliburkan tetapi pembelajaran harus tetap dilakukan. Akhirnya pembelajaran harus dilakukan secara daring atau sering disebut pembelajaran jarak jauh. Dimana siswa tetap dirumah dan menerima pembelajaran yang diberikan guru melalui online. 

Pembelajaran jarak jauh ini dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun, dapat dilakukan tanpa tatap muka dan bisa menggunakan berbagai platform. Guru harus mampu menguasai dengan cepat apa saja platform yang bisa digunakan untuk menunjang kegiatan pembelajaran. Maka dari itu, sangat penting bagi guru dalam menguasai literasi data, teknologi, dan manusia terutama pada saat pandemi sekarang ini.

Apalagi di era revolusi industri sekarang ini, atau yang dikenal juga dengan era disrupsi menjadikan kemajuan teknologi sudah bukan menjadi hal yang tabu lagi. Justru menjadi suatu keharusan untuk kita memahami dan menguasai teknologi tersebut. Terutama seorang guru yang dituntut untuk dapat melakukan segala hal yang mendukung pembelajaran. Ditambah lagi sudah ada New Literacy, yaitu literasi data, literasi teknologi, dan literasi manusia. Jadi, guru tidak hanya memahami literasi membaca dan menulis saja.

Literasi data ini berkaitan dengan kemampuan membaca serta menganalisis data dari sebuah informasi atau big data yang didapatkan. Untuk literasi teknologi berkaitan dengan kemampuan seseorang dalam menggunakan teknologi , mengakses hingga menciptakan informasi. sedangkan literasi manusia adalah kemampua terkait berkomunikasi dengan orang lain, berkolaborasi , kreatif dan inovatif.

Dari pengertian tersebut, dapat disimpulkan betapa pentingnya seorang guru menguasai ketiga literasi tersebut. Literasi data penting untuk guru kuasai, ketika guru mencari informasi mengenai cara atau berbagai materi yang dibutuhkan tentu guru perlu kemampuan literasi data tersebut untuk mencari, mendapatkan, dan mengolah kesimpulan dari data tersebut. 

Lalu literasi teknologi, penting bagi guru untuk menguasai literasi tersebut sehingga guru dapat tetap mengikuti perkembangan teknologi dan tetap bisa menerapkan dikala terjadi peristiwa pandemi yang datang secara tiba-tiba ini. Lalu literasi manusia yang menjadikan guru harus kreatif dan terus berinovatif demi kelancaran pembelajaran.

Hal ini sejalan dengan pernyatan Ibu Sasmiyartiningsih, S.Pd.I. selaku guru di MI Nurul Huda 2 Bondowoso Mertoyudan yang menyatakan bahwa "New Literacy sangat penting dikuasai oleh guru terlebih saat pandemi karena sebagai seorang pendidik harus serba bisa dan selalu melek akan teknologi. Apabila seorang guru tidak dapat menguasai teknologi, bagaimana pembelajaran akan berjalan sedangkan waktu terus berjalan dan terus menyajikan kemajuan yang pesat. 

Dan bagaimana cara seorang guru mengajarkan materi saat pandemi jika tidak melek akan teknologi dan berbagai sumber data yang ada." Oleh karena itu, guru harus cepat menyesuaikan literasi baru ini, bukan berarti meninggalkan literasi lama. Hanya menambah literasi dan menginovasinya dengan literasi yang baru agar pembelajaran lebih optimal.

Untuk implementasi literasi data, literasi teknologi, dan literasi manusia di SD dapat dilakukan dengan:

1. Guru dapat mencari informasi dari portal yang sudah dibuat oleh kemendikbud, misalnya saja meja kita atau rumah belajar,  serta guru berbagi dimana guru dapat saling tukar informasi mengenai RPP atau materi.

2. Guru dapat menggunakan aplikasi belajar yang disediakan pemerintah maupun google dan berbagai aplikasi online lainnya.

3. Guru lebih kreatif dan memunculkan inovasi dengan literasi manusia supaya melahirkan generasi yang kompeten dan berkualitas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun