Mohon tunggu...
Wily Wijaya
Wily Wijaya Mohon Tunggu... Lainnya - Pendidik

Medan

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Bagianku Seorang Pendidik

24 April 2017   20:19 Diperbarui: 27 Agustus 2017   03:06 273
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumen Pribadi (Kegiatan Belajar Mengajar)

       Pertama sekali saya berterima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa karena telah hadir di bumi Indonesia ini dengan sempurna tanpa kurang suatu apapun. Terima kasih juga ketika saya bisa membagikan inspirasi saya sebagai seorang pendidik yang juga terlibat aktif di dalam organisasi.

       Motto dalam hidup “LIFE IS SIMPLE” berarti hidup itu sederhana yaitu sederhanakan semua persoalan dan jalankan hidup dengan sederhana juga. Menjadi pendidik tentunya merupakan kesenangan bagi saya. Kenapa? LET YOUR LIGHT SHINE sebuah makna yang berarti di dalam kehidupan ini, biarlah saya menjadi terang bagi sekeliling seperti lilin yang menjadi terang di dalam kegelapan. Ketika saya membagikan pengajaran, pendidikan ataupun motivasi pembelajaran biarlah hal tersebut menjadi ilmu atau masukan yang berguna bagi orang lain.

       Dalam semua aspek pendidikan, mahasiswa diharapkan mampu memahami kompetensi dasar dan penerapannya dari setiap mata kuliah, menambah wawasan dan mengerti tentang materi perkuliahan tersebut. Dalam proses pembelajaran, tidak hanya dari materi yang disampaikan di mimbar, tetapi ditambahkan dengan materi yang tidak disampaikan di mimbar sehingga mahasiswa dapat mengaplikasikannya dalam bidang pendidikan dan lapangan kerja.

       Kita diharapkan datang tepat waktu, tidak pernah tidak hadir tanpa alasan yang jelas dalam setiap proses pembelajaran dan kegiatan yang diperlukan, bertutur kata yang baik, sopan terhadap semua orang, selalu berpikiran positif, percaya pada diri sendiri, mengendalikan diri setiap waktu dan setiap kondisi dimanapun berada, menjaga emosi diri sendiri sehingga tidak berdampak negatif bagi orang lain. Mampu bersabar terhadap apapun, menjaga ketertiban di dalam kelas dalam proses pembelajaran, menjaga jarak antara dengan mahasiswa, adil dalam segala hal tanpa pandang suku, agama, dan ras, sikap toleransi terhadap semua kaum dan agama, tanpa membeda-bedakan yang satu dengan yang lain, bisa berbaur dengan kalangan masyarakat manapun. Menerima kritik dan saran dari orang lain dan evaluasi terhadap kritik dan saran tersebut apakah layak atau tidak untuk dapat diperbaiki ke depannya, mampu menciptakan situasi yang aman, tenang dan terkendali dimana pun berada serta tidak menciptakan situasi yang tidak kondusif yang berakibat pada tindakan negatif oleh orang lain.

       Dalam setiap kesempatan ketika memberikan materi kuliah dengan baik dan memotivasi yang memberi semangat kepada mahasiswa baik di dalam maupun di luar proses perkuliahan, melangsungkan ujian dan memberikan nilai hasil evaluasi mahasiswa dengan tepat waktu, adil dan tanpa adanya tekanan dari pihak manapun, memberi masukan, kritik dan saran yang diberikan kepada pihak institusi sehingga terjadi perkembangan atau peningkatan mutu baik secara akademis maupun pada pelayanan kemahasiswaan, melakukan riset atau penelitian dalam rangka mengembangkan diri sendiri dan institusi, membuat karya ilmiah yang dituangkan dalam jurnal baik nasional maupun internasional sehingga berguna bagi pembaca atau peneliti lain, serta tidak melakukan kecurangan atau penjiplakan hasil karya orang lain atau dapat menyebutkan sumbernya dari mana diperoleh sehingga terhindar dari plagiatisme. Mahasiswa juga diajarkan tidak menyontek dari teman ketika ujian dan tidak memberi sogokan dalam proses kegiatan belajar mengajar yang berujung pada pembelian nilai dari mahasiswa. 

       Hubungan timbal balik dua arah dalam penerimaan yang ramah untuk berdiskusi dengan mahasiswa di luar proses pembelajaran, memotivasi mahasiswa dengan baik dalam belajar dan membimbing serta mengarahkan dengan benar mahasiswa tingkat akhir yang sedang menulis skripsi pada bimbingan skripsi dan mahasiswa diberi motivasi penuh untuk belajar dan terus belajar dengan bersumber pada buku-buku dan referensi jurnal-jurnal yang ada, penerapan anti-korupsi serta tidak menjiplak dari web atau skripsi mahasiswa lain tetapi boleh menggunakan sebagai bahan perbandingan sehingga terjadilah hubungan yang baik dan tidak sepihak hanya menerima saja tetapi muncul pertanyaan dan pernyataan dari mahasiswa yang berguna dalam proses pembelajaran yang aktif di luar waktu perkuliahan.

       Didalam proses pembelajaran pasti adanya kritik atau saran dari semua pihak. Kritik yang diberikan akan ditelaah kembali apakah bisa diterima atau tidak. Jika kritik yang diberikan bisa diterima, maka kita memperbaiki diri atas kekurangan atau apa yang menjadi hal yang tidak baik selama proses pembelajaran. Jika kritik yang diberikan tidak bisa diterima, maka kita bisa menolak dengan baik dan santun dan mencari jalan penyelesaian dengan atau tanpa bantuan orang lain.

       Sistem penilaian terhadap evaluasi mahasiswa dilakukan berdasarkan aspek nilai absensi, tugas baik individu maupun kelompok, hasil ujian tengah semester, hasil ujian akhir semester, serta sikap dan perilaku mahasiswa selama proses pembelajaran berlangsung. Sistem penilaian dilakukan secara terbuka sehingga mahasiswa mampu mengevaluasi dirinya sendiri dan sungguh-sungguh belajar dalam setiap kali pertemuan yang berlangsung.

Dokumen Pribadi (Kunjungan Organisasi)
Dokumen Pribadi (Kunjungan Organisasi)
       Dalam kegiatan berorganisasi juga diperlukan sikap adil, bijaksana, toleransi kepada setiap anggota organisasi. Tidak selamanya orang menyukai kita, tetapi bagaimana supaya mereka tidak membenci kita, menerima dengan baik, sejalan dengan misi dan visi organisasi memberikan yang terbaik yang kita bisa sehingga organisasi tersebut semakin berkembang.

       Sudah saatnya dunia pendidikan kita bangkit. Mari kita perempuan-perempuan Indonesia bangkit menjadi kartini-kartini yang memiliki 3B Brain, Beauty, Behaviour yaitu Cerdas, Cantik, Sikap/tingkah laku dalam hal ini berarti memiliki pemikiran yang pintar, kecantikan luar dan dalam, serta mampu menempatkan diri dalam bersikap dan berperilaku.  Kita kaum perempuan bisa men-sejajarkan diri dengan kaum laki-laki dan kesetaraan gender terjadi. Kalah menang itu biasa, yang penting kita sudah berdoa dan berusaha berjuang dengan baik.

Dokumen Pribadi (Kalah Menang itu Biasa)
Dokumen Pribadi (Kalah Menang itu Biasa)
                     Salam inspirasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun