Mohon tunggu...
Topik Irawan
Topik Irawan Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Full Time Blogger

Full Time Blogger

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Gunung Ciremai Dijual? Hah!

4 Maret 2014   02:05 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:16 686
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13938472391752944967

[caption id="attachment_315033" align="aligncenter" width="300" caption="Gunung Ciremai dilihat dari desa Rajawetan(dok pribadi)"][/caption]

Baru saja teman SD,kerabat satu kampung mengirimkan berita bahwa ada rencana gunung Ciremai akan di jual,dan di medsos pun bertebaran bahwa ada rencana penjualan gunung yang mempunyai ketinggian 3081 meter diatas permukaan laut,gunung kebanggaan kabupaten Kuningan dan juga daerah lainnya seperti Majalengka,kabar ini memang belum tentu juntrungnya,maklumlah di era digital seperti ini semua bisa terjadi,langsung saja saya buka tautan tentang rencana penjualan gunung Ciremai ini.

http://bandung.okezone.com/read/2014/03/03/527/948973/heboh-gunung-ciremai-dijual-rp60-triliun

Dan ternyata gunung ini hanya dihargai 60 triliun saja saudara saudara,sebuah harga yang teramat murah,bagi kami pituin atau aseli warga Kuningan,harga segitu tentu saja sebuah tamparan keras,beruntunglah bukan sebauh kenyataan,entah ini kah olok olok atau bagaimana,beberapa hastag pun mulai bertebaran dengan kalimat SaveCiremai,ini sebuah fenomena aneh,selama ini belum pernah ada yang mau membeli gunung Ciremai,apakah ini adalah bagian dari tahun politik?Entahlah,bulan april pun tinggal beberapa hari lagi,apakah ini rencana April Mop?entahlah,tapi yang jelas,gunung Ciremai adalah urutan pertama yang harus dilestarikan.

Dari sanalah mata air sungai Cipager dimana sungai itu berair jernih dan tempat saya waktu kecil mandi di sungai  bersama teman teman sekampung,disanalah tiap pagi kami melihat keanggunan gunung tertinggi di Jawa Barat,kenangan demi kenangan terasa indah,kami tumbuh besar bersama gunung Ciremai.

Saat SMP.ketika ada acara kemping,di kaki gunung Ciremai,kami pernah menemukan anak 'maung' atau anak macan,dan di gunung Ciremai pula banyak aneka satwa yang banyak,jika rencana penjualan gunung terjadi,apakah nanti aneka satwa dan juga pepohonannya akan menjadi satu paket?

Tapi apapun yang terjadi,kelestarian alam haruslah di jaga,bukan hanya gunung Ciremai,tapi semua yang ada di bumi nusantara ini,janganlah sesekali menyakiti alam walaupun itu baru rencana,tolong perhatikan itu untuk para pemangku jabatan.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun