Mohon tunggu...
Lensa Karana Media
Lensa Karana Media Mohon Tunggu... Penulis - Media komunikasi Pramuka Banyuwangi

Akun official Lensa Karana Media untuk semua informasi tentang Pramuka Banyuwangi dan Nasional serta informasi positif lainnya, info Update liputan kontak 085236662268

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kwarcab Pramuka Banyuwangi Gelar Qurban Idul Adha 1438 H

2 September 2017   16:39 Diperbarui: 2 September 2017   16:55 626
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kwarcab Pramuka Banyuwangi

BANYUWANGI, Kwarcab Banyuwangi - Bertepatan pada hari Idul Adha 1438 H, Jumat (1/9/2017) Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Banyuwangi menyelenggarakan kegiatan penyembelihan hewan qurban. Kegiatan ini dilanjutkan dengan berbagi paket daging qurban kepada fakir miskin dan duafa di Banyuwangi. Budianto, Sekretaris Kwartir Cabang menyampaikan bahwa kegiatan ini dalam rangka meneladani kesabaran dan keikhlasan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail yang selaras dengan darma cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.

"Membangun dan menguatkan harmoni dalam keragaman dengan alam dan sesama manusia, kegiatan ini juga sebagai implementasi saling berbagi dan peduli terhadap saudara yang kurang membutuhkan, ini diharapkan dapat menumbuhkembangkan jiwa berempati terhadap lingkungan sekitar," imbuh Budi.

Saat ini Pramuka Banyuwangi aktif mengukuhkan posisinya untuk terus berkontribusi dalam upaya ikut serta membangun masyarakat, khususnya di Banyuwangi. Hal itu merupakan amanah yang dijelaskan dalam ajaran kebaikan seperti yang tertuang dalam dasa darma pramuka.

Sebanyak 1 ekor sapi dan 3 ekor kambing telah disembelih, total 265 paket yang dibagikan. Dengan melibatkan Dewan Kerja Cabang dan juga Pramuka Pandega di gugusdepan perguruan tinggi di Banyuwangi, kegiatan ini dimulai sejak pagi setelah shalat hari raya dan berakhir sore hari terlaksana dengan sukses dan dihadiri oleh Wakil Bupati Banyuwangi selaku Ketua Kwartir Cabang.

"Semua saling bekerja sama mengisi setiap tugas yang dilakukan dengan penuh semangat, Alhamdullilah Panitia Qurban bekerja selesai sesuai harapan dan sukses," ungkap Hanif yang juga sebagai Andalan Cabang Kwarcab Banyuwangi.

Reporter          : Rofi'udin

Editor              : Mohamad Arif Fajartono

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun