Mohon tunggu...
Muhammad Hamid Habibi
Muhammad Hamid Habibi Mohon Tunggu... Guru - Calon guru

Belajar lagi... Belajar mendengarkan, belajar memahami, belajar mengatur waktu, belajar belajar belajar... belum terlambat untuk belajar...

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Serunya Kirab Menyambut Ramadan

6 Juni 2017   10:10 Diperbarui: 6 Juni 2017   10:17 624
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
foto sebelum berangkat kirab. dok pribadi

Ramadhan Tiba ... Ramadhan Tiba

Marhaban ya Ramadhan .. Marhabat ya Ramadhan

Ramadhan tiba semua bahagia

Tua dan muda bersuka cita ... dst

Itulah salah satu lagu yang paling sering kita dengarkan pada bulan Ramadhan ini. lagu ini memang menginspirasi banyak orang untuk menyambut bulan ramadhan, tentunya menyambut dengan kegiata-kegiatan ibadah seperti tadarus, shalat taraweh, memperbanyak shadaqah dan masih banyak lagi.

Beberapa hari yang lalu anak-anak di sekolah kami menyambut bulan Ramadhan dengan meriah. Mereka antusias mengikuti kegiatan kirab ramadhan.

Kirab ramadhan adalah kegiatan kelilng kampung dalam rangka menyambut bulan ramadhan, siswa-siswi SD mulai kelas 1 sampai kelas 5 mengikuti kirab dengan didampingi guru dan beberapa wali murid. Sambil keliling kampung, semua siswa membawa kata-kata ajakan dan penyemangat untuk menjalankan puasa ramadhan. Contohnya ada yang membawa tulisan “Terangi Hati dengan Puasa”, “Marhaban Ya Ramadhan”, “Hore Ramadhan Tiba”, bahkan ada juga yang bertuliskan “Umak puasa, Umak Mbois”. Sungguh kreatif orang tua mereka yang membuatkan hehehe oya “Ümak” itu bahasa malangan yang artinya kamu, itu loo bahasa walikan.

barisan pertama kirab dok.pri
barisan pertama kirab dok.pri
Kirab Ramadhan anak-anak SD sangat panjang karena diikuti oleh tiga sekolah yang berdekatan, tak kurang ada 600 siswa yang berbaris rapi sepanjang jalan dengan meneriakkan yel dan nyanyian. Sungguh semangat yang luar biasa dari generasi muda kita.

Ada hal yang unik terjadi saat kirab kemarin, salah satunya anak-anak sangat senang bila bertemu dengan pak Polisi yang mengatur jalan agar tidak macet. Saat tangan mengarahkan pesrta kirab agar segera berjalan, ee salah satu anak malah minta salaman. Setelah itu otomatis tanpa dikomando mereka secara bergantian salaman dengan Pak polisi tadi, tak kurang ada 6 Polisi yang berjaga pagi itu ikut bersalaman dengan anak-anak.

Dengan bersalaman anak-anak merasa bahagia walaupun awalnya Pak Polisi agak canggung salaman dengan anak sebanyak ini. sambil ketawa dan malu-malubeberapa anak menyapa Polisi Assalamu alaikum Pak... saat dijawab Pak Polisi Walaikum salam, anak-anak tambah ketawa kegirangan. Ada-ada aja anak-anak ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun