Mohon tunggu...
Esih Sukarsih
Esih Sukarsih Mohon Tunggu... ibu rumah tangga -

mencoba belajar dari pengalaman

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Mencerahkan Wajah Secara Alami dengan Lemon

20 Juli 2017   22:01 Diperbarui: 20 Juli 2017   22:07 183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Mencerahkan wajah secara alami dengan lemon merupakan salah satu cara alami mencerahkan wajah yang mudah dan sederhana, Mencerahkan wajah secara alami dengan lemon ini menjadi alternatif yang mudah untuk anda yang menginginkan wajah terlihat lebih cerah secara alami tanpa khawatir akan efek samping yang bisa membahayakan kulit wajah. Cara alami mencerahkan wajah ini merupakan salah satu cara yang paling sering digunakan dalam melakukan perawatan wajah sendiri agar wajah semakin cerah alami.

Memiliki wajah yang terlihat lebih cerah apalagi cerah secara alami tanpa make up merupakan impian yang sulit terwujud bagi kaum wanita. Kondisi lingkungan dan juga pengaruh polusi yang begitu luar biasa saat ini menjadi tantangan tersendiri bagi kita yang hendak menjadikan kulit wajah lebih cerah.

Beredarnya kosmetik dan metode untuk mencerahkan wajah yang "instant" saat ini juga begitu mudahnya informasi didapat, dimulai dari penawaran yang menggiurkan hingga penawaran dengan harga yang tinggi sekalipun banyak sekali kita jumpai. Namun untuk menjadikan kulit wajah cerah secara instant patut untuk diwaspadai, dalih ingin mempercantik diri malah berakibat fatal yaitu rusaknya wajah anda karena pengaruh dari bahan kimia yang dipergunakan untuk mencerahkan wajah secara instant tadi.

Untuk alternatif secara instant ada baiknya kita lupakan saja, bagaimanapun itu promosinya secara besar-besaran. Mengapa kita harus lupakan cara instant tadi? satu alasan yang paling mudah dan bisa difahami oleh kita yaitu penggunaan bahan yang mereka pergunakan untuk dijadikan perawatan wajah itu yang tidak familiar dengan kita atau bahan yang dipergunakan tidak kita ketahui secara pasti. 

Biasanya cara instant ini mempergunakan bahan kimia yang dapat merusak kulit. Tanda-tanda diawalinya kerusakan kulit ketika menggunakan perawatan mencerahkan wajah instant ini ialah terjadinya pengelupasan kulit wajah. Tanda-tanda tersebut perlu anda waspadai karena akan menjadikan kulit wajah semakin tipis yang bisa berakibat dengan mudahnya kulit wajah teriritasi yang bisa berdampak negatif pada wajah anda.

Ada baiknya anda melakukan cara mencerahkan wajah secara alami dengan lemon, bahan alami ini tentunya dengan mudah anda dapat dan karena menggunakan langsung dari buah lemon maka tidak adanya kandungan kimia akan membuat anda merasa aman untuk menggunakan bahan alami tersebut.

Lemon dengan begitu mudahnya mengangkat sel kulit mati, kotoran penyumbat pori bahkan minyak berlebih pada wajah akan dengan mudahnya terangkat. Dengan kondisi wajah yang bebas dari kotoran serta minyak tadi maka akan terlihat wajah lebih cerah dan tidak lagi nampak kusam. Penggunaan bahan alami seperti lemon ini merupakan cara mencerahkan wajah yang sederhana sekali, yang perlu diingat adalah karena cara ini merupakan cara sederhana dan cara alami mencerahkan wajah maka kunci sukses dari perawatan ini ialah kesabaran. Dibutuhkan waktu sekaligus juga kesabaran untuk mewujudkan impian untuk memiliki wajah yang cerah secara alami. Jika perawatan mencerahkan wajah secara alami ini secara rutin anda jalani maka wajah cerah alami akan anda miliki.

salam cantik

-esih-

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun