Mohon tunggu...
Cucum Suminar
Cucum Suminar Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer

Belajar dari menulis dan membaca. Twitter: @cu2m_suminar

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Mirrorless, Kamera Favorit Saat Travelling

3 Desember 2016   11:14 Diperbarui: 9 Desember 2016   04:26 552
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Dua orang pengunjung sedang bercengkrama di Kawasan Wisata Gunung Bromo. Selain destinasi wisata luar negeri, keindahan alam lokal juga menjadi tujuan travelling sebagian besar masyarakat Indonesia.|Dok Pribadi"][/caption]

Travelling sepertinya sudah menjadi gaya hidup sebagian besar masyarakat. Bila dulu hanya dilakukan saat kelebihan uang, kini orang-orang justru rela menyisihkan uang agar dapat melakukan piknik cantik. Bagi sebagian orang, travelling bahkan sudah naik kelas menjadi kebutuhan primer. Mereka rela menabung dan mengesampingkan kebutuhan lain agar dapat mewujudkan keinginan jalan-jalan ke destinasi impian.

Menurut situs okezone.com, anak muda masa kini bahkan lebih memilih menabung untuk jalan-jalan, dibanding mencicil rumah. Mereka lebih memilih menghabiskan uang mereka untuk menjelajah kota-kota seru dalam maupun luar negeri dibanding membeli tempat tinggal atau kendaraan pribadi.

Tak heran sebenarnya bila anak muda lebih memilih travelling dibanding berinvestasi dalam bentuk properti. Ada banyak manfaat dari menikmati tempat-tempat baru, mulai dari menambah pengalaman, menambah teman, hingga menambah rasa bahagia. Terlebih bila status masih single, beli rumah mah nanti-nanti saja – apalagi masa muda kan tidak terulang.

[caption caption="Kapal pesiar di Singapura. Kini travelling semakin diminati oleh sebagian besar penduduk Indonesia |Dok Pribadi"]

[/caption]

Sebenarnya tidak hanya anak muda yang hobi jalan-jalan. Kalangan yang sudah berkeluarga juga suka berkeliling menikmati daerah-daerah baru. Selain untuk lebih menguatkan ikatan suami-istri, bagi yang sudah memiliki anak juga menjadi ajang untuk memperkenalkan beragam hal kepada si buah hati. Meski mungkin agak sedikit mengerem pengeluaran untuk jalan-jalan. Biar bagaimanapun, untuk yang sudah berkeluarga – rumah tetap penting untuk dimiliki.

Bagi saya pribadi, agar travelling bisa tetap jalan dan kebutuhan primer lain tetap terpenuhi, saya dan suami memilih tujuan wisata yang terjangkau. Biasanya kami berkeliling menjelajah pulau-pulau kecil di Batam, Kepulauan Riau (Kepri). Apalagi Batam memiliki sekitar 371 pulau – baik kecil maupun besar. Sesekali, kami juga berkeliling ke Pulau Bintan, Kepri, atau jalan-jalan ke negara tetangga Singapura.

Agar buah hati tidak hanya mengenal pantai, beberapa kali kami juga mengajak anak menikmati beberapa objek wisata di Pulau Jawa, mulai dari mengunjungi Kebun Raya Bogor dan Museum Zoologi, hingga berkunjung ke Gunung Bromo atau melihat candi-candi peninggalan Wangsa Sailendra.

[caption caption="Saya saat mengabadikan pemandangan Gardens by the Bay Singapura dengan kamera DSLR yang menggunakan lensa lumayan panjang. Agar lebih ringkas, untuk city tour seperti itu sebaiknya menggunakan kamera mirrorless – kecuali ada tujuan lain, misalkan mau mengambil gambar tertentu.|Dok Pribadi"]

[/caption]

Wajib Bawa Kamera

Setiap kali jalan-jalan saya selalu memastikan untuk membawa kamera. Apalagi biasanya setelah jalan-jalan, saya menuliskan pengalaman tersebut di Kompasiana atau setidaknya hanya berbagi cerita di sosial media, seperti instagram dan facebook. Bukan untuk mamer, hanya sekedar untuk pengingat suatu hari nanti bahwa saya pernah berkunjung ke tempat itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun