Mohon tunggu...
ARAYRI
ARAYRI Mohon Tunggu... Guru - Adzra Rania Alida Yasser Rizka

Sampaikanlah Dariku Walau Satu Ayat

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Penyebab Mobil Tidak Bisa Distarter

20 Juli 2014   06:26 Diperbarui: 4 April 2017   16:47 114074
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apa jadinya jika kita sudah rapih saat hendak pergi ke kantor atau kuliah atau ke pesta tetapi tiba-tiba mobil yang akan kita gunakan tidak bisa distater? Tidak hidup! Tentu menyebalkan. Mending masih di rumah sehingga kita bisa memanggil taksi atau naik angkutan umum. Bagaimana jika mogok di jalan kemudian tidak bisa distater? Tidak semudah itu meninggalkan mobil di jalan. Perlu dorong ke pinggir, belum lagi jika kita membawa keluarga, kemudian mobil ditinggalkan dengan rasa was-was di benak kita, aman ga ya ditinggal di jalan? Saat kejadian itu terjadi baru kita sadari pentingnya merawat mobil sehingga bisa distater dan hidup kapanpun diperlukan. Apa si penyebab mobil tidak bisa distater? Dalam kesempatan yang berbahagia ini saya ingin berbagi pengalaman tentang apa yang menyebabkan mobil tidak bisa distater.

1.Aki Soak

Aki soak adalah penyebab sebagian besar mobil tidak bisa distater. Ya aki adalah sumber energi utama sehingga mobil hidup dan dapat digunakan. Apa yang menyebabkan aki soak sehingga mobil tidak bisa menyala? Beberapa penyebab adalah sebagai berikut:

Air aki habis.

Aki cair yang tidak dikontrol lama-lama akan habis airnya dan kering, setrumnya akan hilang, sehingga terkadang kita perlu mendorong-dorong sambil distarter.

Lupa mematikan lampu mobil.

Pengalaman ini terjadi ketika saya lupa mematikan lampu depan mobil saat parkir dan membiarkan lampu hidup selama beberapa jam. Walhasil, mobil tidak bisa distater setelahnya dan saya terpaksa harus mengecas aki.

Dinamo Amper tidak berfungsi

Dinamo amper yang sudah jelek, tidak akan mengisi listrik ke aki. Oleh karena itu perhatikan gambar aki di dashboard mobil apakah menyala atau tidak. Jika menyala terus berarti dynamo amper anda bermasalah.

Bagaimana cara merawat aki?

Menggunakan aki kering.

Bagi orang yang tidak ingin repot mengecek air aki dan merawatnya, pilihlah aki kering. Biasanya aki kering lebih mahal harganya, tetapi tidak perlu perawatan aki, dengan masa aki kurang lebih dua tahun. Aki inipun bisa dicas ulang jika listriknya melemah (pengalaman pribadi).

Rajin mengontrol air aki

Sebagian lagi lebih konvensional, yaitu menggunakan aki cair/basah. Mereka yang menggunakan aki cair biasanya senang merawat mobil. Rajin mengecek air aki sebulan sekali atau dua kali adalah hal yang harus dilakukan. Jika air aki habis tambahkanlah sedikit-sedikit di pagi hari sebelum mobil dinyalakan. Aki cair bisa disestrum lagi. Biasanya sekali strum bayarnya 10 sampai 20 ribu. Jika tidak bisa disetrum lagi, biasanya aki akan dikuras, ganti airnya. Aki akan bisa bertahan 6 bulan paling lama. Jika aki sudah benar-benar tidak bisa digunakan setelah air nya diganti, aki bekas bisa dijual, harga 50ribu.

Jika kita tidak menggunakan mbil selama lebih dari 3 hari, disarankan mencopot capit di kepala aki yang positif, tetapi jika mobil anda mobil baru yang menggunakan sistim air bag atau system modern lainnya seperti alarm, aki jangan dicopot karena anda kemudian harus menyetel ulang semuanya di benkel khusus untuk mobil tersebut.

Merawat kepala aki

Selanjutnya adalah merawat kepala aki. Terkadang kepala aki berkarat sehingga aliran listrik terhambat. Oleh karena itu rajin-rajinlah membersihkan kepalanya kalau perlu diamplas sedikit-sedikit.

Hati-hati memasang tape atau tivi di mobil

Pemasangan tape atau tivi di mobil sembarangan dapat melemahkan aki lebih cepat. Biasanya jika pemasangan itu asal, listrik akan langsung tersambung dari tape ke aki, sehingga listrik akan terus mengalir tanpa henti. Sarannya di pasang otomatis jika mobil mati maka tapepun mati, atau dipasang saklar yang dapat mematikan listrik ketika mobil mati.

Solusi Jumper

[caption id="attachment_316107" align="alignnone" width="448" caption="aki dijumper, dihubungkan ke aki mobil lain. foto pribadi"][/caption]

Solusi jika anda mengalami mobil mogok karena aki soak adalah dengan menjumper menggunakan aki mobil lain. Perhatikan positif dan negatif kepala jangan sampai salah, positif ke positif, negatif ke negatif, tanda positif dan negatif ada di bagian atas dekat kepala aki. Jika anda salah kepala aki bisa meledak (serius). Maka berhati-hatilah.

Jika anda menjumper dengan aki basah mobil lain, mesin mobil boleh mati, tetapi jika menjumper dengan aki kering mobil lain, mesin mobil lain harus menyala.

2.Dinamo Stater Lemah.

Jika suara yang muncul ketika distater adalah tek-tek-tek, kemungkinan besar dynamo stater melemah. Jika aki soak biasanya tidak bersuara atau suara melemah, walau lampu di dashboard menyala. Cara yang dapat digunakan adalah mencopot dynamo stater dan membawanya ke benkel dynamo untuk diservice. Jika anda tidak sanggup mencopot dynamo, telponlah montir. Biarkan montir yang bekerja. Service dynamo biasanya menyervis kumparan dynamo, melilitkan kembali, sehingga baru lagi. Terkadang jika kondisi dynamo sudah jelek, mau tidak mau kita menggantinya dengan yang baru.

3.Dinamo Amper Lemah.

Pengalaman ini saya dapatkan ketika dashboard mobil saya menyala pada gambar akinya terus menerus saat mobil nyala. Itu berarti aki tidak mengisi disebabkan dynamo amper tidak bekerja. Jika kita paksakan dan tidak segera menservis dynamo, lama-lama aki akan soak, listriknya tidak ada, mati. Oleh karena itu jika kita melihat tanda gambar aki menyala di dashboard maka segeralah menservise dynamo amper tersebut.

4. Kunci Stater Aus

[caption id="attachment_316106" align="alignnone" width="448" caption="rumah kunci stater mobil, foto pribadi"]

14058229401260892506
14058229401260892506
[/caption]

Saya mendapatkan pengalaman ini ketika harus mengganti rumah kunci stater. Kata montir, kuncinya aus, sehingga rumah kunci harus disservice. Setelah diservise, kunci dapat digunakan lagi cuma bertahan hanya 3 bulan. Setelah itu rusak lagi sehingga montir menyarankan saya untuk mengganti rumah kunci dan otomatis kuncinya dengan yang baru.

5.Aliran listrik terhambat

Pengalaman terbaru ini saya dapatkan ketika tiba-tiba dalam perjalanan, mobil saya mati. Tidak bisa distater bahkan lampu dashboard tidak nyala sama sekali. Setelah beberapa montir saya datangkan gagal menghidupkan, akhirnya seorang montir bernama Poniran berhasil menemukan penyebabnya. “Ini listriknya ga ngalir pak”. Dia copot soket listrik di bawah stater dan membersihkan dalamnya. Di bagian mesin dia periksa soket juga dan rumah sekeringnya. Setelah dibersihkan dan dikuatkan Alhamdulillah menyala lagi. Terkadang soket kita harus ganti karena sudah karat dan jelak. Hal itu dilakukan agar listrik dapat mengalir lagi dengan lancar.

6.Bensin habis.

Sebaiknya kita mengisi bensin di saat indikator bensin masih setengah, jangan ketika sudah di titik merah, karena terkadang tanpa disadari kita telah kehabisan bensin. Mengisi bensin di saat setengah juga untuk menghindari kotoran menumpuk berasal dari bensin jelek yang dapat menutup aliran bensin sehingga tidak bisa mengalir dengan baik ke mesin. Bensin berkualitas tinggi mengurangi hal ini, sehingga disarankan mobil-mobil baru menggunakan bensin berkualitas tinggi yang juga cocok untuk telnologi masa kini.

7.Karburator Rusak atau Kotor.

Jika anda masih menggunakan mobil lama yang menggunakan karburator, kemungkinan ini bisa terjadi. Ketika mobil distater, dan di gas, yang terjadi malah gas ngempos, diinjak tapi gas menurun dan mati. Distater pun tidak berpengaruh, malah jika terus distater sambil diinjak gas, akan menyebabkan karburator banjir, sehingga harus dibersihkan, disemprot dengan carburetor cleaner menunggu kering, atau dicopot dan disservice. Hati-hati mencopot karburator sendiri karena cukup kompleks, anjuran saya, panggilah montir, biarkan mereka melakukan pekerjaannya.

Poin di atas adalah pengalaman yang saya alami ketika mendapatkan amanah memegang dua mobil tua milik orang tua saya. Alhamdulillah walaupun beberapa kali mogok di jalan, tetapi saya tetap semangat memeliharanya. Mudah-mudahan pengalaman ini dapat menjadi manfaat untuk kita semua.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun