Lihat ke Halaman Asli

Visca

TERVERIFIKASI

Lulusan arsitektur Universitas Indonesia, yang walaupun sudah tak berprofesi arsitek, tetap selalu suka menikmati segala bentuk arsitektur. Pernah tinggal di Maroko, Belanda, Thailand, dan tentunya Indonesia.

Mendulang Emas hingga Adopsi Kiwi, Inilah 10 Hal Unik yang Dapat Dicoba di Selandia Baru

Diperbarui: 1 Mei 2021   04:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tarian Haka, Tarian khas Maori | Sumber: Whakarewarewa.com

Selandia Baru merupakan salah satu negara dengan keindahan alam yang luar biasa. Merupakan salah satu tempat dengan lanskap alam yang paling beragam. 

Gletser, ngarai, gunung, hutan, pantai semuanya dapat ditemukan di Selandia Baru. Lokasinya yang berada di Cincin Api Pasifik juga membuat Selandia Baru memiliki fitur geologi yang beragam, seperti gunung berapi, sumber mata air panas, sumber panas bumi. 

Hal-hal tersebut membuat Selandia Baru dapat menawarkan berbagai pengalaman unik bagi yang mengunjunginya.

Menghitung domba

Terdapat lebih banyak domba daripada manusia di Selandia Baru. Pada tahun 1982, rasio domba dan manusia adalah 20:1 (20 domba untuk setiap 1 manusia). Sekarang ini rasio tersebut sudah berkurang menjadi 5.6 domba untuk 1 manusia. 

Domba dan sapi merupakan pemandangan khas Selandia Baru dan dapat dijumpai di berbagai tempat. Salah satu tempat menarik untuk melihat domba adalah di One Tree Hill, karena lokasi ini juga merupakan lokasi bersejarah dan merupakan gunung berapi dorman.

Berbicara tentang domba, mungkin masih banyak yang ingat dengan Shrek, domba Merino yang terkenal karena domba ini berhasil kabur dan sembunyi selama 6 tahun yang mengakibatkan ia tidak dicukur seperti domba lainnya. Alhasil pada saat dicukur, bulunya mencapai lebih dari 27 kg. Bila ingin mengetahui tentang Shrek dapat berkunjung ke museumnya di Tarras.

Domba-domba dengan latar belakang Obelisk One Tree Hill | Dokumnetasi pribadi

Mendulang emas

Selandia Baru merupakan salah satu negara yang memiliki sumber daya batu bara, perak, besi, dan emas yang berlimpah. 

Dalam hal emas, Selandia Baru menduduki ke-29 dalam memproduksi emas. Salah satu tempat penambangan emas bersejarah di Selandia Baru adalah Arrowtown

Pada tahun 1862, Jack Tawa, menemukan emas di sebuah sungai kecil di kota ini. Penemuannya ini membuat orang berbondong-bondong datang ke sana. Bila ingin mencoba mendulang emas, dapat dilakukan di sini. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline