Lihat ke Halaman Asli

Kalahkan Amerika Serikat, Belanda Jadi Negara Pertama Lolos Perempat Final Piala Dunia 2022

Diperbarui: 4 Desember 2022   00:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim Nasional Belanda (dok. @FaktaSepakbola di Twitter)

Belanda sukses mengandaskan perlawanan Amerika Serikat dalam lanjutan Piala Dunia 2022.

Menjadi laga pertama di babak 16 besar, Belanda menang meyakinkan dengan skor 3-1 atas Amerika Serikat.

Belanda membuka keunggulan pada menit ke-10 melalui Memphis Depay dan Daley Blind menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di penghujung babak pertama.

Di babak kedua, Belanda justru kecolongan pada menit ke-76 melalui Haji Wright yang membuat skor menjadi 2-1.

Meski dalam keadaan unggul, namun Belanda tidak mau lengah. Terbukti, pada menit ke-81 Denzel Dumfries berhasil memperlebar keunggulan menjadi 3-1.

Skor tersebut bertahan hingga wasit meniup peluit panjang pertanda berakhirnya pertandingan.

Dengan kemenangan ini, pasukan Louis van Gaal tersebut menjadi negara pertama yang mendapatkan tiket ke babak 8 besar Piala Dunia 2022 dan akan menunggu pemenang antara Argentina dengan Australia.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline