Lihat ke Halaman Asli

Pondasi Pendidikan Sistem Ganda pada SMK Terletak pada PokMI SMK-DUDI

Diperbarui: 13 September 2017   08:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Pengertian pondasi pada pendidikan sistim ganda (dual system) di sekolah kejuruan (SMK) adalah pembentukan Kelompok Mitra (pokmi) SMK-DUDI (dunia usaha dunia industri) dan berjalan selaras antara SMK-DUDI didalam tujuan mencapai siswa-siswa SMK mempunyai kompetensi bertindak.

Pondasi itu dapat menjadi kekuatan penuh dengan cara koordinasi rutin didalam PokMI SMK-DUDI untuk dapat lebih  peningkatan mutu pembelajaran siswa didalam mendapat kompetensinya, serta jika siswa lulus SMK telah siap untuk menghadapi tantangan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan di dunia kerja lokal, nasional, dan global.

Pola pelaksanaan pendidikan sistim ganda (dual sistem) lebih  menekankan pada kekuatan koordinasi Kelompok Mitra (PokMi) SMK dan DUDI. Pada hakekatnya pola ini merupakan suatu strategi yang mendekatkan siswa SMK sesuai tuntutan dunia kerja dan ini merupakan strategi proaktif dari sekolah dan DUDI (guru dan pelatih) yang menuntut perubahan sikap dan pola pikir serta fungsi pelaku pendidikan di tingkat SMK dan DUDI dalam menyikapi perubahan dinamika tersebut.

Pelatihan di yang dilakukan di DUDI merupakan kebutuhan primer didalam pendidikan dual system di SMK guna mendapatkan kompetensi bertindak, dan yang terjadi banyak SMK hanya melakukan pelatihan di DUDI guna meloloskan siswa didalam mencapai kelulusan bukan mencapai kompetensi bertindak, sehingga SMK hanya berpikir siswa yang penting lulus bukan yang penting siswa punya kompetensi bertindak. Selama SMK di Indonesia tidak punya PokMi SMK-DUDI maka SMK tersebut akan selalu menjadi penghasil siswa lulusan SMK dan calon penggangguran.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline