Lihat ke Halaman Asli

Rustian Al Ansori

TERVERIFIKASI

Pernah bekerja sebagai Jurnalis Radio, Humas Pemerintah, Pustakawan dan sekarang menulis di Kompasiana

Satu Musim Beberapa Canda

Diperbarui: 28 April 2025   13:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi (dokpri)

Anak-anak bermain tanpa mainan
Ketika taman luas tempat bermain ditanami beton-beton tanpa senyuman
 Telah kehilangan
Mereka tidak mencari tempat yang baru tetapi cukup duduk di tepi jalan

Jalan-jalan sempit terdengar tangis
Terjadi perundungan yang mengiris
Ketika ketahuan orang tua berteriak histeris
Gerombolan anak-anak berlari sekuat tenaga hingga habis

Anak-anak terus berlarian 
Sambil membawa pakaian dalam orang tua mereka dari jemuran
Telah dijadikan mainan
Dikibarkan di sepanjang jalan

Mereka mengisi liburan dengan gembira
Kutukan pun keluar dari mulut orang tua
Jemuran kembali kotor
Anak-anak membela diri, "jangan salahkan, kami bukan koruptor."

Sungailiat, 28 April 2025

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline