Lihat ke Halaman Asli

Berbagai Masakan daging Favorit aku

Diperbarui: 18 November 2015   17:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Daging adalah salah satu bahan makanan yang populer menjadi bahan masakan. daging merupakan bagian tubuh sebuah makhluk hidup biasanya yang kita konsumsi tentu dari hewan yang dipelihara. baik dari sapi , kambing , kerbau , rusa , unta atau lainnya. daging mempunyai banyak manfaat bagi tubuh, selain mengandung protein , daging juga mengandung lemak , zat besi dan juga mineral.

daging dapat di olah menjadi berbagai masakan enak. misal sate , gulai atau lainnya. setiap orang mempunyai masakan favorit. kali ini saya akan berbagi berbagai masakan daging yang menjadi favorit aku:

1. SATE KAMBING

Siapa juga yang gak suka sama sate kambing , mungkin para vegetarian yang gak suka ( hehe) , sate kambing sangat enak menurut saya , aroma yang khas daging empuk yang nikmat di padu saus kecap pedas.membuat sate kambing banyak menjadi makanan favorit banyak orang. apalagi pas hari raya qurban banyak orang menghabiskan waktu untuk nyate kambing bersama keluarga atau teman.

2. GULAI KAMBING

Bagi orang yang suka olahan daging berkuah , masakan ini mungkin cocok bagi kalian. rasa yang enak , dengan kuah bersantan. membuat ketagihan. paling enak menurut saya disantap dengan nasi hangat plus kerupuk.

3. IGA BAKAR

iga merupakan bagian tulang pada hewan sapi yang mempunyai daging yang menempel pada tulang , iga ini sangat nikmat lho , banyak restoran yang menjual menu berbahan dasar iga , kalau saya paling enak iga bakar bumbu madu. iga di bakar sambil diolesi bumbu, oh nikmatnya 

4. NASI GORENG KAMBING

Kalau ini bukan masakan yang murni daging , tapi nasi goreng dengan campuran  daging kambing , siapa yang gak kenal kelezatan nasi goreng , nah dalam nasi goreng kambing ini kelezatannya akan bertambah dengan campuran daging kambing , makin berasa nikmatnya.

source= kokimganteng




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline