Lihat ke Halaman Asli

J&T Express, Tangan Ketiga bagi Ibu Rumah Tangga

Diperbarui: 25 Desember 2019   00:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

J&T Express

Era revolusi industri 4.0 sudah menggema, tak hanya berpengaruh pada masyarakat dan pelaku kerja di kota besar, namun juga sudah melaju pada sikap dan pola pikir masyarakat desa.

Perubahan memang sebuah keniscayaan, seperti halnya dengan bergulirnya revolusi industri keempat dimana hal terbesar yang menjadi penanda utama era ini adalah Internet of Things. Revolusi industri 4.0 ini memang menggunakan internet sebagai media utama di segala lini. Masyarakat yang mendambakan hidup mudah dan cepat, tak perlu mengeluarkan banyak tenaga, cukup internet sebagai senjata utama.

Perubahan yang cepat di era 4.0 ini tentunya mau tak mau harus diikuti oleh beragam sektor usaha, salah satunya di bidang jasa ekspedisi dan pengiriman logistik. Tidak bisa dipungkiri bahwa jasa ekspedisi dan pengiriman logistik saat ini menjadi salah satu lini usaha primadona dan banyak diandalkan oleh masyarakat, termasuk juga oleh ibu rumah tangga seperti saya.

Sebagai ibu rumah tangga yang juga bekerja sebagai  freelance writer di rumah, masa 24 jam bagi saya terasa kurang. Apalagi saya memiliki anak balita dan dalam kondisi Long Distance Marriage dengan suami. Saya selalu merasa pekerjaan yang ada di rumah terus saja muncul tanpa henti.

Pekerjaan yang terus menumpuk di rumah membuat saya susah memiliki waktu untuk pergi kemana-mana, apalagi ketika suami sedang tidak ada di rumah. Saya harus bisa multitasking dengan sigap dan gerak cepat. Saya terbiasa menyapu sambil menyuapi anak makan, memasak sambil mengirimkan hasil pekerjaan via email, menyetrika sambil berbelanja di e-commerce.

Maka dari itu, sebagai ibu rumah tangga yang sibuk, saya tentunya lebih memilih untuk berbelanja via online. Bahkan, bisa dibilang 70% barang yang ada di rumah saya adalah hasil dari belanja online. Dari furniture, wallpaper, sepatu, baju, perlengkapan dapur, pewangi ruangan, jam dinding, hingga korek kuping pun saya beli lewat online.

 

Setia Bersama J&T Express

Karena dalam sebulan saya bisa belanja online lebih dari 5 kali, tentunya saya harus bisa memilih jasa ekspedisi yang tak hanya cepat, namun juga bisa mengakomodir kebutuhan pelanggan yang tinggal di desa seperti saya. Ada banyak jasa ekspedisi yang pernah saya coba, hingga akhirnya saya menetapkan hati untuk menjadi pelanggan setia J&T Express. Apa sajakah yang membuat saya jatuh hati pada J&T Express?

Menjangkau Pelosok Desa

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline