Lihat ke Halaman Asli

Keronjot Limbah Jadi Berkah

Diperbarui: 2 Maret 2020   10:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Keronjot atau yang biasa di sebut sebagai Keranjang Buah digunakan untuk macam-macam jenis barang, tapi jika yang namanya keranjang buah jelas fungsinya untuk menampung buah-buah, bisa buah rambutan, semangka, dan lain sebagainya. Namun siapa sangka bahwa Keronjot yang sudah di pakai saat ini akhirnya menjadi limbah lagi. 

Sayangnya banyak warga yang tidak memanfaatkan limbah tersebut, namun akhir akhir ini limbah Keronjot sangat susah di cari karena kemanfaatannya, masyarakat sudah banyak menggunakan untuk tempat penampungan sampah sementara, untuk kandang ayam dan lainya.

Di Desa Rengaspendawa Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes kini Keronjot difungsikan sebagai tempat penampungan sampah, dengan diameternya yang cukup lebar dan panjang bisa menampung banyak sampah organik atau non organik, Keronjot banyak di temui di pedagang-pedagang buah, di sana bisa dibeli dengan harga Rp. 2.000 / Keronjot, banyak manfaat tapi kadang di sepelekan.

dokpri

Keronjot rusak dari pedagang buah di ambil dan di perbaiki dan di sulam kembali dengan tali rapia atau tali tambang kecil seperti di anyam kembali lalu bisa di gunakan untuk menjadi tong sampah sementara.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline