Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa UMM mengajak Warga Desa Sungsang II untuk Belajar Memanfaatkan Potensi Alam

Diperbarui: 18 September 2020   13:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. KKN

Kita semua memahami bahwa potensi harus dimanfaatkan sebaik mungkin. Potensi alam termasuk didalamnya. Kekayaan alam yang ada dan berlimpah seharusnya dapat dimanfaatkan dan dikelola oleh sumber daya manusia. Seperti yang dilakukan oleh mahasiswa UMM ini dalam kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM), ia mengajak ibu-ibu warga Desa Sungsang II untuk memanfaatkan udang rebon yang merupakan hasil tangkapan laut menjadi terasi udang yang layak jual.

Dalam kegiatannya, mahasiswa yang sedang menempuh semester akhir ini melakukan beberapa kali pertemuan bersama ibu-ibu warga Desa Sungsang II sebagai suatu bentuk kegiatan pengabdiannya.

Seperti yang kita ketahui, Desa Sungsang II berlokasi di Provinsi Sumatera Selatan, Kabupaten Banyuasin, dan bertepatan di Kecamatan Banyuasin II ini memiliki potensi laut yang sangat berlimpah. Daerah dengan kekayaan laut yang tinggi ini membuat sebagian besar mata pencaharian warga menjadi seorang nelayan. Yang kemudian hasil dari tangkapan di olah dan dijual.

Namun, pengolahan udang rebon di desa ini cukup rendah oleh karena itu Mahasiswa UMM mengajakan dan memberikan pelatihan kepada ibu-ibu di desa cara memanfaatkan udang tersebut, yaitu dengan mengolahnya menjadi terasi udang. Selain, memanfaatkan hasil kekayaan laut, kegiatan ini juga memberikan manfaat yaitu meningkatkan perekonomian warga dengan membuka bisnis baru bagi para ibu-ibu disana.

Kegiatan ini disambut baik oleh para warga serta aparatur desa, sehingga kegiatan dapat berjalan lancar sesuai tujuan awal kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM).

img-3562-min-jpg-5f6456cc097f362dda41bbe2.jpg




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline