Lihat ke Halaman Asli

Singkatan yang Diplesetkan?

Diperbarui: 26 Juni 2015   08:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1298463407396098404

[caption id="attachment_91573" align="aligncenter" width="400" caption="http://4.bp.blogspot.com/_KfkJlejXuH0/TPoxKSsZRsI/AAAAAAAAAA8/xTQJRx4CHBM/s1600/idk_omg_wtf_lol_btw_g2g_tshirt-p235185792324074977uye8_400.jpg"][/caption]

Malem-malem gini, daripada bengong nggak ngapa-ngapain mendingan main singkatan aaahhh. Yuk dimulai, daripada lama-lama nanti keburu ngantuk melanda, soalnya kopi habis, gula belum beli hehehe.

Dimulai yak:

-SUAMI (Sayang Untuk Anak Maupun Istri)

Nah, jadi gini jikalau nanti para perempuan atau wanita sudah punya suami dan sudah dikaruniai anak, jika suami pulang kerja langsung menggendong anak dan bukan mencium kening anda sebagai istri, jangan protes ya, karena namanya aja suami, sayangnya untuk anak dulu baru untuk istri, nah kalo mau anda dulu sebagai istri yang disayang, nanti namanya bukan suami, melainkan SUIMA hehehe

-ISTRI (Ingatkan Suami Tuk Rajin Ibadah)

Nah ini lain lagi, anda-anda sebagai wanita yang sudah bersuami, wajib mengingatkan suami tuk ibadah, soalnya kebanyakan suami (gak semuanya loh) itu lupa ibadah. Masalah utamanya adalah kalau suami itu sudah lupa, suka nggak inget hehehehe

-ANAK (Andalan Nama Akbar Keluarga)

Kalo ini serius ya, karena kita pasti punya posisi sebagai anak, nah kalo jadi anak ya yang bisa membanggakan keluarga, tidak membuat buruk nama keluarga lah, istilahnya nggak malu-maluin gitu deh. Paling tidak kita tidak korupsi lah hehehe biar nama keluarga tetap baik, besar atau akbar.

-PMDK (Program Makan Dua Kali)

Mungkin istilah ini banyak dipakai oleh mahasiswa, karena biasanya mahasiswa kebanyakan sering bokek-nya daripada banyak duitnya (termasuk saya dulu hehehe)

Udah dulu ah, daripada kebanyakan nanti pada bosen bacanya (padahal alasan aja, cuman tau nya dikit hehehe).

Salam buat kompasianer semua, semoga bermanfaat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline