Lihat ke Halaman Asli

OtnasusidE

TERVERIFIKASI

Petani

Daya Tarik Susi, 10 Perahu untuk Lenggak-lenggok di Catwalk

Diperbarui: 7 November 2018   20:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

kompas.com

Di tengah hingar bingar politik. Di tengah semakin tingginya tensi relasi antara rematch Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi. Di tengah pilihan diksi yang diributkan di Medsos dan televisi serta di media mainstream. Aku ingin sedikit ke pinggir.

Aku ingin rehat sambil menikmati suara aliran sungai. Suara itu menenangkanku. Suara khas air sungai mengalir menerobos bebatuan di Kaki Bukit Barisan Sumatra.

Di satu batu besar aku duduk. Satu pesan masuk dari Perempuanku yang jauh di sana mengirim link berita mengenai Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang akan kembali berjalan di catwalk di Pergelaran Jakarta Fashion Week 2018 pada Selasa (23/10/2018). Susi akan memakai baju Desainer Anne Avantie di Senayan City, Jakarta.

Padahal awal tahun ini Susi juga sudah jalan-jalan di pentas peraga atau catwalk. Sambutannya heeemm. Ruarrr biasa. Bahkan ada satu tulisan yang khusus menyoroti tato phoenix Susi yang tersingkap ketika berjalan di catwalk.

Apakah aku tertarik dengan Susi karena kesamaan dengan perempuanku yang memiliki tato kupu-kupu di betis kanan atau aku tertarik dengan beliau karena suaranya yang hampir sama dengan perempuanku yang bersuara khas? Aku tak tahu. Aku tertarik dengan gayanya. Susi toh tak bisa memarahiku karena aku tertarik padanya.

Memang susi mau apa jalan di catwalk? Pakai baju rancangan Anne Avantie lagi. Mau cari nama! Mau ngetop!

Duh, nggak lah. Susi sudah ada nama. Namanya, Susi Pudjiastuti. Jabatannya Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia. Mau ngetop. Woi. Dia sudah ngetop tidak saja di Indonesia tetapi di dunia. Searching sono kalau nggak percaya! Tepok jidat aku kalau masih nggak percaya.

Ketika ku menoleh ke depan dan ke samping kanan-kiri, kulihat beberapa anak mancing. Beberapa anak mandi di sungai. Beberapa anak buat atraksi loncat ke sungai dari batang pohon yang patah dan menjorok ke sungai.

Perempuan itu ternyata mau kembali jalan di catwalk karena minta bayaran. Wajar sih. Sudah punya nama dan penggemar. Sudah ngetop. Wajar kalau minta bayaran.

Dasar otakku lagi somplak. Bukan begitu ternyata.

Susi mau jalan di catwalk dengan bayaran 10 perahu untuk Palu dan Donggala di Sulawesi Tengah terkena bencana gempa beberapa waktu lalu. Memang ada yang mau gitu?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline