Lihat ke Halaman Asli

Mochamad Syafei

TERVERIFIKASI

Menerobos Masa Depan

Lebih Baik Dititipkan

Diperbarui: 4 November 2021   08:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pixabay.com

Idealnya memang seseorang bisa selalu bersama keluarga. Sampai akhir hayatnya. Hanya saja, yang ideal itu kan tidak selalu hadir dalam kehidupan setiap orang. 

Kalau cuma kerepotan mendampingi orang tua, mungkin masih dianggap biasa. Namun kalau sudah tidak mampu untuk menanggung bebannya, memang bukan sesuatu yang salah jika seorang anak menitipkan orang tuanya ke panti jompo. 

Biasanya, orang tua juga perlu berkomunikasi. Bahkan komunikasi ini sangatlah penting. Kadang, komunikasi ini justru menjadi keberadaan mereka. 

Jika di dalam keluarga, dengan komunikasi yang baik, tentu sangat ideal. Hanya saja, kadang satu rumah sibuk semua. Berbeda jika mereka berada di panti jompo. Banyak teman seusia yang bisa diajak komunikasi. 

Belum lagi problem kesehatan para manula.  Biasanya, biaya kesehatan manula akan semakin tinggi. Jika keluarga mampu menyediakan kesehatan yang baik tentu sangat ideal. Akan tetapi, banyak juga keluarga yang hidup dalam keuangan yang menyedihkan. 

Tentu banyak hal harus diperhatikan betul jika ingin mengolok-olok orang yang menitipkan orang tuanya ke panti jompo. Karena pada dasarnya, setiap anak pun juga menginginkan untuk selalu membahagiakan orang yang telah membuatnya hadir di dunia. 

Jangan selalu mengukur segala sesuatu dengan yang ideal. Jika tidak ideal maka pasti salah. Dan lebih parah lagi, kalau mereka yang tidak bisa hidup dalam kehidupan yang ideal diserang dan diolok-olok. 

Negara memang harus hadir jika kondisi seperti ini ada. Negara menyiapkan tempat untuk menampung para manula agar tetap dapat hidup dalam kehidupan yang layak. 

Semoga, kita semua dapat hidup dalam kehidupan yang ideal. Di sisi lain, kita juga harus memiliki hati untuk berempati pada mereka yang belum bisa hidup dalam sebuah kehidupan yang ideal. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline