Lihat ke Halaman Asli

Karla Wulaniyati

TERVERIFIKASI

Senang Membaca dan (Kadang-kadang) Menulis di karlawulaniyati.com

Persembahan untuk Para Ibu

Diperbarui: 22 Desember 2018   10:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : pixabay.com

Saya dan si sulung mempersembahkan antologi prosa puisi yang kami buat sejak tanggal 18 Desember 2018 khusus dibuat untuk ditayangkan di Kompasiana. Kami beri label dijudulnya Antologi Prosa Puisi Menyambut Hari Ibu. Karya ini sengaja dibuat dalam rangka menyambut Hari Ibu 22 Desember 2018 bukan untuk memenuhi even kepenulisan apapun.

Bentuknya kolaborasi prosa puisi bersambung. Temanya perjalanan mengarungi dan memandang hidup dilihat dari sisi saya sebagai ibu dan sisi si sulung sebagai anak. Walau tidak sesuai yang diharapkan bahwa akan ada 10 artikel, saya membuat lima artikel begitupun si sulung lima artikel. Pada kenyataannya yang sudah tayang baru enam dan si sulung masih ingin menayangkan dua artikel lagi. Rencananya keduanya akan ditayangkan hari ini.

Karyanya biasa-biasa saja mungkin saja masih belum sesuai dengan kaidah penulisan baik PUEBI, KBBI, prosa, dan puisi. Namun antologi ini jadi tulisan kolaborasi pertama kami, mudah-mudahan untuk selanjutnya ada karya lain dengan harapan lebih baik dalam kepenulisannya.

Ini judul-judulnya :

 1. Persembahan Langit
2. Bala Syahidna 
3. Diam Kita adalah Berkata 
4. Petualangan Mengarungi Semesta
5. Saat Semesta Mengajarkan Kita Terpuruk dan Bersabar 
6. Persembahan Langit yang Kedua

Ibu awal keberadaan
Sejatinya cinta adalah Ibu
Tidak ada tempat pulang yang paling nyaman selain tempat dimana ada Ibu

Tatapannya menyejukkan
Petuahnya meluruskan
Usapannya menenangkan
Doanya menggetarkan

Wahai Tuhanku
Ampuni aku dan kedua orang tuaku
Sayangilah mereka seperti mereka menyayangiku diwaktu kecil
Aamiin

Selamat Hari Ibu untuk para ibu di manapun. Semoga selalu ada dalam kebahagiaan, kesejahteraan, dan keberkahan dari Yang Kuasa.

Karla Wulaniyati untuk Kompasiana
Bandung, 22 Desember 2018




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline