Lihat ke Halaman Asli

Imansyah Rukka

Kemuliaan Hidup bukan hanya sekedar rutinitas namun bagaimana bisa mermanfaat bagi umat manusia dan alam semesta

Vaksin Covid-19 Sebanyak 66.640 Dosis untuk Warga Sulsel Tiba di Makassar, Dikawal TNI-Polisi

Diperbarui: 5 Januari 2021   13:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pendiim maros

Sebanyak 66.640 Dosis Vaksin Covid-19 untuk warga Sulsel tiba di Bandara Hasanuddin, Makassar, Selasa 5 Januari 2021 

Sebanyak 16 Coli Vaksin Sinovac Covid-19 dari Bio Farma yang dikirim untuk warga Sulawesi Selatan, tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Selasa, 5 Januari 2021, pukul 04.14 WITA.

Vaksin Covid 19 tersebut dikirim dari Pemerintah Pusat menggunakan Batik Air dengan nomor penerbangan ID-6196 dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, Jakarta dan langsung masuk ke terminal Cargo Bandara Sultan Hasanuddin.

Adapun pengiriman dalam dua paket dengan 7 koli atau 255.5 kg No.SMU : 938-065580757 dan 9 koli atau 328.5 kg No. SMU : 938-065580869.

Penyerahan vaksin langsung dilakukan penandatanganan serah terima 16 Koli paket vaksin Covid-19 dari Perwakilan Bio Farma, Oki Suprayogi, kepada Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel, Muhammad Ichsan Mustari.

Rukka

Kedatangan Vaksin Covid-19 di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, dikawal TNI Polisi

Setelah dilakukan serah terima, vaksin tersebut dibawa menuju Kantor Dinas Kesehatan Sulsel menggunakan kendaraan berpendingin.

Turut hadir memantau langsung kedatangan vaksin tersebut, Kapolda Sulsel Irjen Pol Merdisyam dan GM. PT. Angkasa Pura I Makassar, Wahyudi, Dansatpom Lanud Sultan Hasanuddin, Letkol Pom Nicolas Sinaga dan Perwakilan Bio Farma, Oki Suprayogi, Karo Ops Polda Sulsel Kombes Pol Drs Adeni Mohan Daeng Pabali, Direskrimum Polda Sulsel, Kombes Pol Turman Sormin Siregar, Direskrimum Polda Sulsel, Dir Lantas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Sentoe, Dir Pam Obvit Polda Sulsel Kombes Pol Iftah, Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Muhammad Anis P.S.,S.IK,M.Si. Dir Sabhara Polda Sulsel), Kombes Pol Wahyu Dwi Ariwibowo, Kabid Dokkes Polda Sulsel, Kombes Pol. dr. Yusuf Mawadi, Dandim 1422 Maros Letkol Inf Budi Rahman, Kapolres Maros AKBP Musa Tampubolon, SIK, Wadanramil 1422 04 Mandai Kapten Inf Syamsir dan Babinsa Desa Baji Mangai Koramil Mandai Serka Syukur.

Pengiriman Vaksin Covid-19 untuk tahap pertama, Provinsi Sulsel mendapat jatah sebanyak 66.640 Dosis. Kepala Dinas Kesehatan Ichsan Mustari mengatakan dosis kuota tersebut dibagi untuk disalurkan ke 24 Kabupaten/Kota.

Untuk Kota Makassar alokasi vaksin terbanyak yakni 14.335 Dosis, Kab. Pangkep 3.151 Dosis, Kab. Bone 2.775, Kab.Sidrap 2.269, Kab. Wajo 2.385, Kota Palopo 2.188 dosis.

Kemudian, Gowa 2.155, Parepare 2.079, Bulukumba 2.079, Jeneponto 2.015, Selayar 1.665, Bantaeng 1.440, Takalar 1.307, Sinjai 1.841, Maros 1.545, Barru 1.744, Soppeng 1.914, Pinrang 1.932 dosis.

Selanjutnya untuk, Kab. Enrekang 1.719, Kab.Luwu 1.961, Kab.Tana Toraja 1.524, Kab.Luwu Utara 1.566, Kab.Luwu Timur 1.991, Kab.Toraja Utara 1.527 dan stok khusus untuk Provinsi Sulsel ada sebanyak 7.153 dosis.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline