Lihat ke Halaman Asli

Hastira Soekardi

TERVERIFIKASI

Ibu pemerhati dunia anak-anak

Si Cantik Tomat Ceri

Diperbarui: 26 Agustus 2020   02:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: bukalapak.com/u/eka_vhrissa

Kebetulan aku beli bibit tomat ceri. Saat pertama nikah dan punya kontrakan di desa Cisantana Kuningan, di halaman belakangnya terdapat tomat ceri. Kalau lagi berbuah banyak itu sampai bingung, mau diapain. Kadang membusuk di tanamannya. 

Jaman itu belum banyak deh yang lihat-lihat internet. Coba kalau sekarang ternyata banyak masakan yang bisa menggunakan tomat ceri bahkan minumna juga. Makanya saat lihat ada bibit tomat ceri, aku membelinya.Ingin sih bisa tumbuh seperti dulu di rumah kontrakan .

Katanya tomat itu berasal dari dataran tinggi pantai barat Amerika Selatan. Saat Spanyol menguasai Amerika Selatan, Spanyol banyak membawa tomat ke beberapa negara termasuk Filipina. 

Dari Filipinalah tomat menyebar ke banyak negara di Asia. Tomat berakar tunggang yang menembus masuk ke dalam tanah dan akar serabut yang menyebar ke samping. Dia akan subur jika ditanam di lahan yang gembur dan porus. Ini karena sistim akarnya.

Bentuk batang segiempat sampai bulat dengan warna hijau. Permukaannya ditumbuhi bulu-bulu halus. Tinggi batang bisa mencapai 2-3 meter. Daun tomat berbentuk oval dengan tepi bergerigi berwarna hijau. Daunnya termasuk daun majemuk ganjil dengan jumlah daun 5-7 helai. Daun majemuk pada tomat dapat betumbuh berselang seling atau tersusun secara spiral.

Ukuran bunga kecil hanya diameter 2 cm dengan warna kuning cerah. Kelopak bunga berjumlah 5 buah adanya di bagian bawah dan berwarna hijau.Mahkota bunga berjumlah 6 helai dengan warna kuning. 

Di dalam bunganya terdapat baik putik maupun benang sari. Buah memiliki bentuik tergantung varietasnya. Ada yang bulat, oval ,lonjong dan masih banyak lagi. Biji pipih berbulu dengan ukuran kecil 3-5 mm saja. Untuk mengembangbiakan tomat bisa dengan biji atau stek batang yang sudah tua.

Nah, tomat ceri lebih banyak digunakan untuk camilan sehat dibanding tomat biasa digunakan hanya untuk masakan atau lalapan.perbedaan tomat ceri dan tomat biasa terlihat dari besarnya. Tomat ceri lebih kecil, lebih bulat dengan rasa agak pahit dan asam. 

Teksturnya lebih terasa, karenanya tomat ceri ini digunakan untuk kudapan sehat. Bisa juga digunakan untuk topiing pizza,salad atau makanan lainnya yang dipanggang Dan tomat ceri ini selain cantik tampilannya, juga ada manfaatnya seperti:

  • Mencegah daibetes.  Hal ini karena bisa menstabilkan gula darah dan kadar insulin.
  • Mencegah sembelit. Hal ini karena kaya air dan serat yang tinggi.
  • Meningkatkan sisitim kekebalan tubuh. Hal ini karena kandungan vitamin C yang tinggi ada antioskidannya. Adanya betakaroten,likopen dan melatonin bisa mencegah kanker karena bersifat anti kanker.
  • Menurunkan tekanan darah. Hal ini karena tingginya potasium
  • Untuk kulit. Adanya likopen bsia melindungki kulit dari sinar matahari
  • Untuk mata yang cerah. Kandungan likopen, beta karoten, lutein bisa mencegah terbentuknya katarak

Nah, begitulah manfaat yang banyak didapat bila kita mengonsumsi tomat ceri ini. Karena buahnya cantik merah merona dan sangat menggoda, bisa mencoba menanamnya dalam pot.

Untuk menanam dalam pot ada beberapa yang harus diperhatikan. Tomat ceri ini membutuhkan sinar matahari tapi harus yang terlindung dari angin kencang. Angin kencang akan merontokan daunnya. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline