Lihat ke Halaman Asli

noviana.sbl

Universitas Pendidikan Indonesia

2021

Diperbarui: 15 Januari 2022   15:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekarang sudah diujung tahun. Hanya beberapa jam lagi perjalanan di 2021 berakhir. Mungkin masih banyak resolusi yang belum terwujud dan bahkan jauh dari apa yang diharapkan sebelumnya. Tapi tak mengapa, hidup memang begitu kan? Tak semua rencana dapat terealisasikan, yang jelas kau sudah berusaha, apapun hasilnya, hanya Tuhanmu yang berhak menentukan.

Menyambut angka baru, kau ciptakan lagi harapan-harapan baru, kau tumbuhkan lagi semangat-semangat baru. Namun mengapa harus menunggu angka yang besar untuk menciptakan atau menumbuhkan semua itu? Bukankah hal yang besar merupakan akumulasi dari hal-hal yang kecil.


Pergantian hari-demi hari, detik-demi detik, mereka sama-sama berharga, mereka sama-sama istimewa. Tapi tak mengapa, hidup memang begitu kan? Terkadang kita membutuhkan durasi atas masa untuk mengukur sejauh mana kita berkembang dalam jangka waktu itu.

Sekarang, lihat 365 hari kebelakang. Banyak sekali hal-hal yang sudah kau lewati. Banyak sekali peristiwa yang kau alami. Menjadi pengalaman, menjadi pelajaran. Bagaimana riuh yang berujung keluh, bagaimana sunyi yang menyambut tenang, hingga selama durasi itu berlangsung kau hebat, kau mampu mengambil makna dalam setiap perkisruhan yang melanda.

Sekarang, lihat kembali 365 hari kebelakang. Meski impian itu tak kau genggam, adakah yang lebih berharga dari sekadar ego dan kepuasanmu? Ya, kau merasakannya. Bagaimana setiap insan yang kau cemburui itu, mengulurkan tangannya, membantumu, menjadi jembatan antara kau dan doa yang Allah kabulkan.

Maka sekarang, sebelum pergantian tahun itu, sebelum kau merencanakan bagaimana impianmu di hari esok. Utamakanlah dalam mengucap kalimat syukur, yang pada kepercayaanku aku akan berkata "Alhamdulillah".

Apresiasi dirimu, apresiasi insan yang selalu membantumu. Semoga esok, ditahun yang baru, kehidupan akan lebih baik. Bukan hanya tentangmu, namun tentang semua insan yang menjalani kehidupan di dunia ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline