Lihat ke Halaman Asli

Fikriyyah Fahma

Mahasiswa PIAUD

Pentingkah Relationship Skill Antara Orangtua dengan Anak ?

Diperbarui: 15 November 2018   21:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Manusia pada dasarnya tidak bisa hidup sendiri. Human relation atau Relationship skill artinya berinteraksi dengan manusia lainnya. Menurut Ahmad Fauzi (2011) human relation adalah hubungan atau interaksi yang terjadi antara seseorang dengan orang lain atau dengan sekelompok orang yang berlangsung secara manusiawi. Maka dari itu, manusia harus melakukan interkasi dan menjalin hubungan yang baik dengan sesama demi keberhasilan setiap individu.

Namun seiring berjalannya zaman, anak dibilang kurang berinteraksi dengan sesama. Karena untuk anak berumur dibawah tujuh tahun saja sudah memegang gadget. Dan ada pula orang tua lebih memilih bermain gadget dari pada mengawasi anaknya.

Seharusnya orangtua lebih memperhatikan anak dengan cara membangun komunikasi dan interaksi yang baik dengan anak, demi kepribadian anak yang lebih baik. Misalnya lebih menghargai pendapat anak -jangan menolak apalagi menyalahkan pendapat anak, saat anak bercerita fokuslah pada ceritanya jangan melakukan aktivitas lain, menyela ataupun mengentikan ceritanya sebelum anak meminta --berilah respon positif yang mampu membangun semangat anak untuk mencari pengalaman yang akan diceritakan kembali.

Kegiatan sederhana tersebut mampu menumbuhkan kualitas hubungan baik antara orangtua dengan anak. Karena pada usia tersebut adalah masa golden age bagi anak, dimana anak membutuhkan orangtua untuk mendampingi tumbuh kembangnya agar menjadi pribadi yang baik.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline